Acer Swift X 16 (SFX16-61G): Laptop Layar OLED dengan Ryzen 9 7940H dan RTX 40 Series
Acer beberapa waktu yang lalu memperkenalkan laptop terbarunya yang dirancang untuk para kreator dan desainer, yaitu Acer Swift X 16. Tampil dengan sasis aluminium yang ringan, laptop ini mengedepankan kombinasi hardware kencang dan sistem pendingin yang oke.
Spesifikasi Acer Swift X 16
Acer Swift X 16 dipersenjatai prosesor AMD Ryzen 9 7940H (45W 8-core) yang dipasangkan dengan kartu grafis terintegrasi AMD Radeon 780M, dan kartu grafis Nvidia GeForce RTX 4050 yang membawa teknologi seperti Ray Tracing, AV1 video encoding, dan akses eksklusif ke Nvidia Studio Drivers yang mencakup berbagai software penunjang seperti Nvidia Omniverse, Nvidia Broadcast, serta Nvidia Canvas.
Laptop ini dibekali sistem pendingin TwinAir yang mampu menambah aliran udara hingga 36 persen lebih banyak. Seperti disebutkan di atas, bodinya mengandalkan bahan aluminium yang cukup ringan dengan berat 1,9 kilogran dan ketebalan hanya 17,9mm.
Layar Swift X 16 mengusung panel OLED 16 inci dengan aspect ratio 16:10 dan 100% DCI-P3 serta tingkat kecerahan hingga 500 nits. Layar tersebut punya resolusi hingga 3.2K (3200 x 2000), refresh rate 120Hz, dan memiliki sertifikasi VESA DisplayHDR, TrueBlack 500, dan TÜV Rheinland Eyesafe.
Untuk spesifikasi lainnya, pengguna disuguhkan memori LPDDR5 16 GB, storage berupa SSD PCIe Gen 4 hingga 2 TB, webcam 1080p dengan Acer PurifiedView, serta konektivitas yang terdiri dari slot microSD, dua port USB Type-C, HDMI 2.1, dan WiFi 6E.
Ruang touchpad di Swift X 16 juga lebih besar 33% dibanding generasi sebelumnya, dan merupakan yang paling besar di jajaran laptop Acer saat ini. Laptop tersebut sudah dilengkapi dengan sistem operasi bawaan Windows 11 dan pengguna bisa login dengan mudah melalui fitur Windows Hello, Wake on Voice, ataupun pembaca sidik jari.
Harga Acer Swift X 16
Swift X 16 baru akan dijual pada Juli 2023 mendatang dengan harga mulai dari US$1249.99. Belum ada informasi soal jadwal kehadirannya di Indonesia.
Kesan Pertama
Acer Swift X 16 menawarkan performa super kencang yang ideal untuk menunjang pekerjaan para kreator dan desainer. Laptop ini bisa menjadi salah satu opsi menarik bagi yang suka tampilan laptop standar, dibanding harus memilih laptop gaming yang secara desain biasanya lebih mencolok dan bobotnya lebih berat.