Review Samsung Galaxy S25
Samsung Galaxy S25 menggebrak awal tahun 2025 sebagai smartphone kelas flagship dengan dimensi yang ringkas. Ada beberapa peningkatan yang dimiliki Galaxy S25 seperti chipset baru dan sederetan fitur AI baru. S25 juga menggunakan One UI 7, versi terbaru OS dari Samsung.
Apa saja kelebihan Samsung S25? Siapa saja yang akan menyukainya? Berikut ulasan Samsung Galaxy S25 beserta kekurangan dan kelebihannya.
Desain Samsung Galaxy S25
Jika desain S24 terlihat tegas dengan garis-garis tajam, maka S25 hadir dengan sudut-sudut melengkung halus. Pada praktiknya, S25 lebih nyaman digenggam. Apalagi ukurannya ringkas sehingga mudah dikantungi di celana jins yang agak ketat sekalipun.
Varian warna yang diberikan Samsung untuk S25 juga terasa lebih premium, seperti warna Coral Red berikut ini.
Performa Samsung Galaxy S25
Chipset yang digunakan S25 juga spesial, yaitu Qualcomm Snapdragon 8 Elite for Galaxy. Perbedaan dengan Snapdragon 8 Elite biasa terletak pada clock speed. Untuk S25, chipset ini berjalan lebih kencang. Ini terbukti saat kami bermain game di S25. Semua game berat di Android bisa dijalankan dengan mulus.
Samsung S25 juga telah dilengkapi vapor chamber yang lebih baik dari S24 sehingga ponsel hanya terasa hangat saja. saat dipakai main game 30 menit. Hanya saja, untuk penggemar game, kami sarankan untuk memilih S25 Ultra yang punya pendinginan lebih besar sehingga lebih stabil dan lebih nyaman jika digunakan main game lebih lama.
Navigasi menu dan fungsi One UI 7 juga dilakukan dengan gegas. Beberapa perubahan One UI 7 juga membuatnya mirip dengan iOS, sehingga mudah digunakan. Misalnya, mengusap bagian kiri atas layar akan menampilkan notifikasi, sementara mengusap bagian kanan atas layar menampilkan quick setting.
Daya tahan baterai Samsung S25
Baterai S25 juga termasuk kecil yaitu 4000mAh, tapi dengan daya tahan lebih baik dibandingkan S24. Saat digunakan main game yang terhubung ke Internet via WiFi, baterai akan berkurang 8% setelah bermain 30 menit. Saat digunakan merekam foto dan video, baterainya lebih boros. sekitar 10% per 30 menit. Untuk pemakaian normal seperti ngobrol di Whatsapp dan akses media sosial cukup sering, membalas email dan menelpon serta memotret sesekali, baterainya akan bertahan sekitar 10 jam.
Kamera Samsung Galaxy S25
Sebagai hape flagship, Samsung Galaxy S25 punya kamera yang mampu merekam foto dan video dengan amat baik. Namun sebagai catatan, kamera Samsung S25 masih sama spesifikasinya seperti S24. Jadi perubahannya lebih ke optimalisasi software.
Optimalisasi ini ternyata mampu meningkatkan hasil foto dari Samsung S25. Baik dari sisi ketajaman maupun warna. Perubahan lain terlihat pada filter warna yang lebih lengkap. Bahkan Anda bisa menambah atau menciptakan sendiri tone warna untuk mendapatkan vibe yang diinginkan.
Untuk foto siang hari, hasil dengan kamera utama tetap yang terbaik diikuti kamera telephoto dan kamera ultra lebar. Berikut contoh hasil foto di kondisi cahaya melimpah di siang hari.
Kamera ultra lebar dengan lensa 13mm mampu mempertahankan saturasi warna dengan baik. Hasil foto termasuk tajam, terutama di bagian tengah foto.
Exposure dengan mode HDR aktif juga cukup baik. S25 tidak terlalu agresif meningkatkan exposure di daerah gelap sehingga foto terlihat alami dan tidak terlalu banyak terkena efek pemrosesan.
Hasil foto zoom telephoto S25 juga terlihat tajam berkat OIS yang efektif. Pengurang noise terlihat cukup agresif sehingga mengurangi detil di area bayangan dan di pinggir obyek.
Nuansa cahaya senja yang syahdu berhasil ditangkap dengan baik oleh S25. Ada sedikit flare akibat sudut cahaya dari matahari. Ini merupakan hal normal.
Beralih ke mode Portrait, S25 juga mampu menangkap ekspresi wajah dengan baik.Hanya saja, jangkauan lensa 23mm di lensa utama terlalu lebar untuk foto Portrait. Jadi kami sarankan kamu memakai mode 2x zoom dan 3x zoom yang hasilnya juga hampir sama bagusnya dengan kamera utama.
Berikut contoh foto Portrait dengan Samsung Galaxy S25, tanpa penyuntingan.
Dengan mode kamera utama (1x zoom), subyek manusia akan berpotensi terkena distorsi. Jadi kami sarankan Anda menggunakan mode ini untuk merekam seluruh badan.
Mode 2x zoom cocok untuk foto Portrait, dengan hasil yang oke di kondisi cahaya ideal.
Mode 3x zoom ideal untuk foto Portrait jarak dekat, dengan distorsi minim dan wajah yang akan terlihat lebih tirus dan kurus.
Filter warna dari aplikasi kamera S25 juga bisa diandalkan, seperti filter hitam putih berikut.
Kinerja kamera di kondisi minim cahaya juga baik, terutama untuk kamera utama. Sedangkan kamera ultra lebar dan telephoto mengalami penurunan ketajaman dan detil jika digunakan di malam hari atau dalam ruangan dengan cahaya yang kurang ideal.
Cahaya yang kurang ideal di dalam ruangan dapat ditaklukkan kamera S25. Ketajaman dan detil masih cukup baik jika menggunakan kamera utama.
Suasana malam hari dapat ditangkap dengan baik menggunakan Night Mode S25.
Untuk foto jarak dekat atau makro, Samsung Galaxy S25 memiliki mode makro dengan focus enhancer. Sayangnya, trik yang digunakan masih sama yaitu kamera akan beralih ke kamera ultra lebar jika mode makro aktif. Selain hasilnya kurang tajam, foto yang diambil juga berubah akibat perubahan jangkauan lensa. Namun jika mode makro dimatikan, hanya bagian tengah foto yang akan tajam. Selebihnya detil di belakang dan samping akan kabur.
Bagi yang sering membuat konten video, kamera S25 mendukung Samsung Log. Dengan mode ini, kamu bisa merekam video dengan warna “mentah” yang terlihat pudar tapi mudah untuk diatur warnanya. Ini merupakan fitur yang biasa ditemukan di kamera digital. Anda juga bisa meminta S25 melakukan color grading otomatis melalui aplikasi Gallery. Berikut contoh video yang direkam dalam S-Log sebelum “diwarnai”.
Fitur andalan S25 untuk video adalah Audio Eraser. Dengan Audio Eraser, kamu bisa menghapus sebagian audio di video yang sudah direkam. Misalnya, kamu bisa menghapus suara bising di latar agar suara orang yang berbicara lebih jelas. Berikut contoh video yang telah diedit dengan Audio Eraser.
Video awal dengan suara latar yang bising
Suara bising bisa dihilangkan otomatis dalam hitungan detik dengan Audio Eraser
Fitur AI
Samsung banyak membenamkan fitur fitur AI ke dalam S25 Series. Beberapa fitur yang ada di S24 seperti Generative Edit dan Portrait Studio juga kembali hadir dengan peningkatan yang terasa. Proses Generative Edit dan Portrait Studio kini lebih cepat dengan hasil yang lebih baik. Portrait Studio juga mampu menghasilkan ilustrasi yang lebih detil. Namun kami sangat terkesan dengan Generative Edit yang mampu menghilangkan obyek dari foto mana pun dengan baik.
Fitur AI lain seperti Interpreter, Circle to Search dan sebagainya masih bisa ditemukan di Samsung S25. Kami sudah membahasnya di artikel ini. Intinya, cukup banyak fitur Galaxy AI yang berguna di kehidupan sehari-hari, seperti meringkas rapat dengan otomatis, memerintah S25 untuk melakukan beberapa hal di bebeapa aplikasi sekaligus (dinamakan Cross App Action), dan masih banyak lagi. Sayangnya, beberapa fitur AI yang berbasis Cloud ini tidak selamanya gratis.
Samsung S25 juga memperkenalkan Now Brief, rangkuman informasi harian yang relevan bagi penggunanya. Selain informasi cuaca, jadwal dan informasi kesehatan (dari smartwatch atau gadget kesehatan lain) akan ditampilkan di sini. Jadi kamu cukup membuka Now Brief saja untuk melihat semua informasi tersebut.
Kesimpulan
Gempuran brand lain di kelas flagship tak membuat Samsung gentar. Dari sisi fitur, Galaxy S25 Series hadir dengan kemampuan AI terbaik di dunia. Fitur Galaxy AI ini ternyata bukan hanya gimmick belaka, tapi juga bermanfaat untuk banyak tipe pengguna mulai dari pelajar, pelancong, pebisnis hingga pencipta konten.
Dari sisi hardware, Snapdragon 8 Elite menjadi bintang di sini dengan kinerja cepat dan efisiensi daya yang baik. Sayangnya, desain mungilnya membuat daya tahan baterai S25 masih di bawah rata-rata yaitu sekitar 10 jam untuk pemakaian normal.
Dengan memadukan bodi ringkas, fitur AI tercanggih serta kamera berkualitas tinggi, Samsung Galaxy S25 merupakan pilihan menarik bagi pengguna yang mendambakan ponsel flagship yang mungil dan mudah dikantungi.
Kelebihan Samsung Galaxy S25
- Desain dengan sudut halus yang lebih enak digenggam
- Pilihan warna bodi mewah, terutama yang warna eksklusif
- Kualitas layar amat baik, tajam dan amat terang
- Kinerja chipset eksklusif Galaxy kencang untuk game dan aplikasi berat lainnya
- One UI 7 lebih praktis, terutama di aplikasi kamera
- Hasil foto amat baik, terutama dengan kamera utama
- Hasil video amat baik, bahkan di kondisi minim cahaya sekalipun
- Filter warna di kamera lebih lengkap
- Fitur AI di smartphone lengkap dan berguna
Kekurangan Samsung Galaxy S25
- Daya tahan baterai termasuk pendek
- Tidak ada perubahan spesifikasi kamera dibanding seri sebelumnya
- Kamera ultra lebar kurang oke di kondisi minim cahaya
- Sebagian fitur AI hanya gratis untuk sementara waktu
Siapa yang cocok menggunakan Galaxy S25?
Pelaku bisnis
Fitur AI Galaxy S25 dapat berfungsi sebagai sekretaris pribadi di dalam ponsel. Anda tinggal meneriakkan perintah dan S25 akan bisa melakukannya, selama itu merupakan fungsi di ponsel. Ditunjang kinerja yang cepat, menjalankan banyak aplikasi sekaligus juga bukan masalah bagi S25.
Pembuat konten
Bagi yang suka membuat konten foto maupun video, Galaxy S25 dapat jadi andalan. Perekaman video hingga 8K dan dukungan Samsung Log yang baru akan memudahkan pembuatan video dengan warna yang sesuai keinginan. Sementara fitur Expert RAW juga bisa digunakan untuk mengatur foto dengan lebih leluasa. Kamu juga akan terbantu dengan fitur AI untuk fotografi dan videografi di S25, seperti Audio Eraser dan Generative Edit.
Traveller
Penggemar jalan-jalan akan terbantu dengan kualitas kamera S25 serta fitur Interpreter dan Live Translate di S25. Tapi kami lebih merekomendasikan S25 Ultra yang punya layar lebih besar dan daya tahan baterai yang jauh lebih lama sebagai teman ideal untuk jalan-jalan.
Gamer
Saat tulisan ini dibuat, Samsung Galaxy S25 masih menjadi smartphone Android paling kencang. Jadi S25 ideal bagi kamu yang mencari hape ringkas untuk main game. Jika layar terasa kurang besar, kamu bisa memilih S25+.
Pelajar dan mahasiswa
Jika harga tidak jadi masalah, Galaxy S25 akan bisa jadi teman belajar yang menyenangkan. Meringkas dokumen dengan AI, mencatat kuliah secara otomatis, membuat terjemahan dari video berbahasa asing dan beragam tugas bisa dilakukannya dengan mudah.