Canon RF 16-28mm F2.8 IS STM: Lensa Ultra-Wide Zoom Paling Ringan untuk Mirrorless EOS R
Canon menambah lensa RF 16-28mm F2.8 IS STM di ekosistem lensa RF. Desain bodi yang ringkas dan ringan menjadi keunggulannya. Mirip dengan lensa RF 28-70mm F/2.8 IS STM sebelumnya.
Spesifikasi Canon RF 16-28mm F2.8 IS STM
RF 16-28mm F2.8 IS STM adalah lensa wide-angle zoom keempat. Jarak fokal lensa ini akan mengisi ruang antara lensa RF 15-30mm F4.5-6.3 IS STM dan RF 14-35mm F4 L IS USM. Menjadikannya sangat ideal untuk fotografi lanskap dan street. Dengan bukaan diafragma lensa konstan F2.8 lensa ini juga bisa diandalkan untuk fotografi astronomi.
Secara keseluruhan bobot lensa ini hanya sekitar 445 gram. Lebih ringan dari RF 28-70mm F/2.8 IS STM yang sekitar 495 gram. Jadi, bisa dibilang bobotnya saat ini paling ringan di kelas lensa RF wide-angle zoom.
Sebagai pelengkap rancangan bodinya juga sudah tahan cuaca. Elemen optik lensa juga dilapisi tambahan lapisan anti debu dan lembab. Dengan begitu, tidak perlu khawatir saat membawanya bepergian di kondisi cuaca tidak menentu.
Di balik bobotnya yang ringan RF 16-28mm F2.8 IS STM membawa rancangan 16 elemen dalam 13 grup. Termasuk, dua elemen lensa asperikal dan empat elemen lensa UD. Sementara, di sektor autofocus menggunakan teknologi stepper motor. Jadi, bisa menghadirkan kinerja autofocus yang cepat dan akurat. Ideal untuk foto dan video.
Masuk di kategori lensa zoom tersedia dukungan fitur penstabil optikal atau OIS. Kemampuan stabilisasinya diklaim bisa hingga 5.5 stops. Bisa hingga 8 stops jika dipasangkan dengan mirrorless EOS R yang sudah dilengkapi dengan fitur penstabil di bodinya.
Harga Canon RF 16-28mm F2.8 IS STM
RF 16-28mm F2.8 IS STM akan tersedia di bulan Februari 2025 dengan harga US$1149 atau sekitar 18 jutaan Rupiah.