Quantcast

Harga 300 Ribu Rupiah, HiFuture Future Fit Zone 2 Resmi Dijual di Indonesia

HiFuture, perusahaan teknologi asal China, resmi meluncurkan produk smartwatch terbarunya di Indonesia yaitu HiFuture Future Fit Zone 2. Smartwatch ini diklaim memiliki fitur lengkap untuk memantau aktivitas olahraga dan kesehatan, serta harga yang terjangkau.

Spesifikasi HiFuture Future Fit Zone 2

HiFuture Future Fit Zone 2

Seperti disebutkan di atas, Zone 2 dirancang untuk memenuhi kebutuhan pengguna yang dinamis. Smartwatch ini cocok untuk digunakan untuk berolahraga, bekerja, maupun aktivitas sehari-hari lainnya.

Zone 2 memiliki layar IPS 1,96 inci dengan resolusi 240 x 286 piksel. Layar ini diklaim memiliki tampilan yang jernih dan tajam, serta nyaman untuk dilihat dalam berbagai kondisi pencahayaan.

Smartwatch ini juga dilengkapi dengan berbagai fitur kesehatan, seperti pemantau detak jantung, SpO2 (kadar oksigen dalam darah), dan pelacakan tidur. Selain itu, Zone 2 juga memiliki fitur untuk memantau aktivitas olahraga, dengan total 100+ mode olahraga yang tersedia.

HiFuture Future Fit Zone 2

Yang tidak kalah menarik, ada juga fitur-fitur lain yang berguna untuk menunjang aktivitas seperti panggilan nirkabel, notifikasi pesan, dan alarm. Smartwatch dengan sertifikasi tahan air IP68 ini juga memiliki daya tahan baterai hingga 7 hari, sehingga tidak perlu sering diisi ulang.

“Zone 2 adalah produk awal jam pintar yang kami perkenalkan di Indonesia. Meskipun begitu, smartwatch ini sudah memiliki fitur dan spesifikasi yang lengkap untuk menemani aktivitas sehari-hari,” kata Kenneth Myron, Country Director HiFuture Indonesia.

Harga HiFuture Future Fit Zone 2

HiFuture menawarkan harga spesial selama masa peluncuran perdana, yaitu dari 4 hingga 17 Desember 2023. Bagi yang berminat, HiFuture Future Fit Zone2 dibanderol dengan harga Rp300.000,- dan bisa dibeli di toko online resmi HiFuture di Shopee, Tokopedia, dan Lazada.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button