Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy A14 5G
Samsung Galaxy A14 5G menyandang predikat sebagai smartphone 5G termurah Samsung sejauh ini. Dengan harga 2 jutaan rupiah, perangkat ini menawarkan chipset yang bisa dibilang cukup mumpuni di kelas harganya. Pilihan warnanya pun menarik.
Nah, untuk Anda yang berminat membeli Galaxy A14 5G dalam waktu dekat, silakan simak terlebih dahulu beberapa kelebihan dan kekurangannya.
Kelebihan Samsung Galaxy A14 5G
1. Warna Dark Red yang menawan
Bodi belakang Galaxy A14 5G juga tidak mudah kotor oleh bekas jari, dan tidak licin saat digenggam. Ada tiga opsi warna, yaitu Silver, Black, dan yang paling istimewa adalah Dark Red. Warna Dark Red lumayan jarang ditemukan pada ponsel garapan brand lain di kisaran harga setara.
2. Performa gegas, ideal untuk main game
Berbekal chipset MediaTek Dimensity 700 5G, Samsung Galaxy A14 5G menawarkan performa yang mulus untuk beragam kebutuhan termasuk gaming. Judul-judul game populer seperti Mobile Legends dan PUBG Mobile bisa dijalankan dengan lancar tanpa kendala.
3. Layar 90Hz
Galaxy A14 5G menggunakan layar LCD PLS dengan kualitas yang cukup baik untuk menonton video mampun melihat foto di media sosial. Selain itu, layarnya sudah mendukung refresh rate 90Hz. Jadi menggulung layar dan menu akan terasa lebih mulus.
4. Baterai tahan lama
Baterainya 5.000 mAh, dan pastinya punya ketahanan yang amat baik untuk menemani aktivitas sepanjang hari.
5. Harga terjangkau
Untuk ukuran ponsel 5G keluaran Samsung, harga Galaxy A14 5G tergolong ramah kantong. Anda bisa meminang perangkat ini dengan dana Rp2,9 jutaan saja.
Kekurangan Samsung Galaxy A14 5G
1. Desain kurang estetik
Secara desain, bisa dibilang tampilan Samsung Galaxy A14 5G sesuai harganya saja. Bahkan, ada beberapa ponsel dengan harga yang mirip tapi mampu menyajikan desain yang lebih elegan.
2. Tingkat kecerahan layar agak kurang
Walaupun dapat menampilkan konten dengan warna yang cukup oke, sayangnya tingkat kecerahan layarnya agak kurang ketika digunakan di bawah sinar matahari.
3. Harga masih di atas pesaingnya
Ya, untuk ukuran ponsel Samsung ini memang cukup terjangkau dan sudah 5G. Tapi kalau dibandingkan dengan pesaingnya yang punya spesifikasi mirip, Galaxy A14 5G masih jauh lebih mahal.