6 Alasan Acer Aspire 5 Slim Ideal Untuk Para Pelajar

Para pelajar saat ini membutuhkan laptop yang serba bisa. Ini karena pelajar banyak melakukan aktivitas seperti membuat tugas, konten kreasi untuk mengasah kreativitas, hingga bermain game untuk hiburan.

Acer Acer Aspire 5 Slim adalah salah satu opsi yang tepat. Laptop ini juga keluar menjadi pemenang Gadget Champions 2022 untuk kategori Best for Student. Berikut 5 fitur Acer Aspire 5 Slim yang membuatnya ideal untuk para pelajar.

Acer Aspire 5 Slim A514 (A514-55G-53SH)

1. Layar IPS 14 Inci Full HD dengan Acer Color Intelligence
Acer Aspire 5 Slim Hadir dengan panel layar IPS 14 inci yang resolusinya Full HD. Panel layarnya ini didukung dengan teknologi Acer Color Intelligence.

Fitur ini memungkinkan panel layar untuk menyesuaikan gamma dan saturasi secara real time. Selain itu, warna, saturasi, dan kecerahan layar juga bisa dioptimalkan agar tidak berlebihan. Dengan begitu, layar akan lebih nyaman di mata dan para pelajar bisa melakukan beragam aktivitas dari browsing, menyunting foto atau menonton film dengan tampilan layar yang sangat jelas.

2. Performa kencang dengan 12th Generation Intel Core processors
Acer Aspire 5 Slim ditenagai prosesor Intel Core Generasi Ke-12. Opsi prosesor yang tersedia Intel Core i5-1235U atau Intel Core i7-1255U.

Prosesor ini memiliki dua core yang mengelola tugas berbeda. P Core untuk memaksimalkan performa dan E Core yang memberikan efisiensi tugas di latar belakang untuk multitasking yang maksimal.

3. RAM dan Storage bisa diupgrade
Paling menarik dari Acer Aspire 5 Slim adalah RAM dan storage laptop ini sangat fleksibel. Untuk menyesuaikan kebutuhan komputasi para pelajar yang semakin beragam besaran RAM 8GB yang dibawanya bisa diupgrade. Tersedia satu slot yang dipasang RAM dengan besaran RAM 16GB. Jadi, total RAM laptop ini bisa hingga 24GB.

Sementara, untuk ruang penyimpanan Acer Aspire 5 Slim mendukung ruang penyimpanan ganda dengan SSD NVME yang kapasitasnya 512GB.

4. Opsi kartu grafis disktir dengan NVIDIA GeForce MX550 atau RTX 2050
Sektor grafisnya juga menggiurkan. Acer menyediakan opsi kartu grafis diskrit dengan NVIDIA GeForce MX550 atau RTX 2050. Menjadikannya laptop dengan prosesor Intel Core 12th Gen dan kartu grafis Nvidia paling murah yang ada di pasaran saat ini.

Dengan dukungan kartu grafis diskrit NVIDIA, para pelajar bisa mengandalkan Acer Aspire 5 Slim untuk konten kreasi hingga bermain game. Menariknya, Acer memberikan gratis 1 bulan layanan Xbox Game Pass Ultimate. Layanan ini memberikan akses ke lebih dari 100 game konsol dan PC berkualitas tinggi. Dengan hadirnya Xbox Cloud Gaming memungkinkan pengguna menikmati permainan di seluruh konsol, PC, smartphone dan tablet.

5. Konektivitas lebih cepat dengan Thunderbolt dan WiFi 6E
Teknologi Thunderbolt 4 menghadirkan kemampuan transfer data berkecepatan tinggi. Dengan bandwidth 40 Gbps para pelajar kini bisa memindahkan data antara penyimpanan internal dan eksternal dengan lebih cepat. Konektivitas ini juga serbaguna. Kompatibel dengan banyak koneksi, termasuk Thunderbolt, USB, USB C standar, DisplayPort, dan PCle versi sebelumnya.

Selain itu Aspire 5 Slim sudah dilengkapi dengan WiFi 6E yang memiliki kemampuan 3 kali lebih cepat dan dengan tingkat data puncak 40% lebih tinggi dibandingkan Wifi 5. Jadi, pelajar bisa menikmati koneksi internet dengan lebih cepat dan stabil.

6. Webcam dan mikrofon pintar
Untuk mendukung kegiatan belajar mengajar online Aspire 5 Slim membawa webcam dengan teknologi Acer TNR Solution. Teknologi ini memungkinkan kamera untuk menangkap gambar dengan lebih jernih dan minim noise. Sekalipun di kondisi pencahayaan temaram.

Sementara, untuk mikrofon yang dibawanya didukung teknologi Acer PurifedVoice generasi terbaru dengan AI Noise Reduction yang dapat secara aktif mengurangi kebisingan di latar belakang dan kompatibel dengan headphone serta mikrofon eksternal. Dengan begitu para pelajar bisa melakukan konferensi video dengan gambar dan suara terbaik di mana saja.

Artikel terkait

Back to top button