Gigabyte S55U: Monitor Gaming 4K 55 Inci dengan OS Android dan Teknologi Quantum Dot
Gigabyte mengumumkan monitor gaming S55U. Monitor gaming ini datang dengan ukuran panel layar 55 inci, lengkap dengan dukungan teknologi Quantum Dot dan menjalankan sistem operasi Android.
Fitur Gigabyte S55U
Sebagai monitor gaming Gigabyte S55U mengusung panel VA. Resolusinya 4K dengan refresh rate 120 Hz dan waktu respon 2 milidetik GtG. Dengan teknologi Quantum Dot warna yang tersaji di layarnya juga akan memanjakan mata para gamer. Untuk akurasi warna Gigabyte S55U mendukung standar cakupan warna DCI-P3 96% dan sRGB 140%. Selain itu, tersedia dukungan Dolby Vision, HDR10, HDR10+ dan AMD FreeSync Premium.
Satu hal yang menarik dari Gigabyte S55U adalah monitor ini menjalankan sistem operasi Android. Konektivitas WiFi juga didukungnya. Jadi, jika tidak digunakan untuk gaming Gigabyte S55U bisa menawarkan fungsi seperti Smart TV. Layanan streaming konten seperti NetFlix dan Youtube sudah tersedia. Jika kurang tersedia toko aplikasi Google Play Store untuk menambahkan beragam aplikasi sesuai kebutuhan.
Fitur lain, Gigabyte S55U menyediakan dua speaker 10W yang disokong teknologi DTS HD dan Dolby Atmos. Konektivitasnya juga sanga lengkap. Termasuk, dua port HDMI 2.1 yang bisa diandalkan untuk gaming dengan konsol Playstation 5. Satu yang absen monitor ini belum dilengkapi DisplayPort.
Harga Gigabyte S55U
Gigabyte S55U saat ini sudah tersedia di pasaran Amerika dengan harga US$1099 atau sekitar 16 jutaan Rupiah.