Ramadhan Gadget Guide 2022 Kategori Best Style : Gadget dengan Gaya Terbaik untuk Lebaran
Salah satu faktor pertimbangan memberikan gadget atau perangkat canggih sebagai hadiah Lebaran adalah faktor desain. Gadget dengan desain bergaya merupakan resep ampuh untuk menghadirkan kegembiraan bagi penerimanya.
Di artikel ini, kami menyajikan beragam gadget dengan desain yang estetik sekaligus fungsional untuk dihadiahkan ke keluarga, teman, atau pasangan sendiri.
Berikut deretan gadget dengan desain terbaik yang telah hadir resmi di Indonesia untuk memeriahkan hari raya Lebaran tahun 2022 .
Samsung Galaxy Z Flip3
Desain lipat Samsung Galaxy Z Flip3 masih belum banyak diikuti pabrikan ponsel lainnya. Selain
OPPO Reno7 Z
Paduan desain smartphone flat yang sedang trendi dan warna sunset orange yang unik membuat OPPO Reno7 Z menjadi salah satu smartphone terkeren di tahun 2022 di kelasnya. Bahkan OPPO juga membenamkan Dual Orbit yang bisa menampilkan efek cahaya bulat saat baterai sedang diisi.
realme GT2 Pro
Desain smartphone tercanggih realme di tahun 2022 ini tidak hanya estetik, tapi juga ramah lingkungan. Dinamakan Paper Tech Master Design yang dirancang bersama Naoto Fukasawa, realme GT2 Pro tampil unik dengan cover belakang bertekstur yang bisa dicoret-coret dengan pensil.
ASUS ROG Flow Z13
Keunikan desain ASUS ROG Flow Z13 terletak pada layarnya yang telah memuat semua komponen yang ada . Ini menjadikannya sebagai tablet gaming Windows 10 paling bertenaga di tahun 2022. Anda dapat menggunakannya sebagai tablet dengan layar sentuh, atau laptop biasa dengan menghubungkan keyboard bawaannya.
MSI Crosshair Rainbow Six Extraction Edition
Dyson V12 Detect Slim Total Clean
Desain modular penyedot debu canggih dari Dyson ini tidak hanya untuk alasan estetika saja, tapi juga fungsional. Anda bisa mengganti ujung penyedot debu sesuai kebutuhan, mulai dari ujung penyapu dengan laser untuk mendeteksi kotoran hingga gagang pembersih yang dapat menyedot rambut tanpa kusut.
POCO Buds Pro Genshin Impact Edition

TWS edisi khusus Genshin Impact ini memiliki desain eksklusif, memadukan warna merah dan emas yang elegan. Paket penjualannya telah menyertakan aksesori casing berbentuk backpack mungil yang biasa dijumpai di game Genshin Impact.
Logitech Lift
Mouse berdesain vertikal ini dibekali beragam fitur menarik seperti pegangan karet yang lembut dan sandaran ibu jari untuk membuat tangan tetap nyaman selama berjam-jam. Desainnya vertikal 57 derajat sehingga tangan kanan dapat berpegangan dengan santai, menghilangkan tekanan dari pergelangan, dan membuat postur lengan bawah lebih alami.
Samsung BeSpoke Jet
Penyedot debu ini tampil mewah dengan desain modern yang minimalis. Bobotnya sangat ringan, hanya 1.44 kg. Pilihan warnanya juga menarik yakni Misty White, Midnight Blue dan Woody Green. Bespoke Jet dilengkapi sebuah docking yang bernama All-in-One Clean Station. Saat Bespoke Jet dikembalikan ke docking ini baterainya akan terisi ulang otomatis.
Seagate Star Wars Beskar Ingot Drives
ASUS ProArt Display PA147CDV
Monitor portable ASUS ProArt Display PA147CDV ini memiliki desain unik dan fitur eksklusif ASUS Dial di bagian dudukannya. Layarnya menggunakan panel IPS yang berukuran 14 inci dengan resolusi panel 1920 x 550 pixel dan rasio aspek 32:9. Anda bisa menggunakannya secara vertikal dan horizontal.
Selain kategori best Style, kami juga memiliki kategori rekomendasi lainnya yang bisa dibaca di tautan berikut:
Ramadhan Gadget Guide 2022 kategori Best Gift
Ramadhan Gadget Guide 2022 kategori Best Value
Ramadhan Gadget Guide 2022 kategori Best Technology