[CES 2021] Mad Catz B.A.T. 6+: Mouse Gaming dengan Switch Mekanikal DAKOTA

Brand yang cukup populer dengan produk peripheral gaming-nya, Mad Catz, memanfaatkan ajang CES 2021 untuk memperkenalkan mouse terbarunya yang diberi nama Mad Catz B.A.T. 6+. Salah satu nilai jual utama yang dikedepankan oleh mouse gaming ini adalah switch mekanikal bernama DAKOTA.

Spesifikasi Mad Catz B.A.T. 6+

Mad Catz B.A.T. 6

Mad Catz B.A.T. 6+ mengusung konsep futuristik yang memungkinkan game untuk melakukan bongkar-pasang pada beberapa bagiannya, misalnya backplate dan side skirt. Desainnya sendiri diklaim dapat membuat tangan gamer bebas keringat meskipun bermain dalam durasi yang lama.

Seperti disebutkan di atas, Mad Catz B.A.T. 6+ menggunakan switch mekanikal bernama DAKOTA. Switch ini dijanjikan memiliki response time hanya 2ms saja, dan punya durabilitas tinggi untuk mampu bertahan hingga 60 juta kali klik.

Mad Catz B.A.T. 6+ memiliki 10 tombol yang bisa diprogram sesuai kebutuhan. Mouse ini juga dibekali optical sensor Pixart PMW 3389 dengan 16.000 DPI. Untuk menambah kesan gaming, Mad Catz B.A.T. 6+ dipasangkan lampu RGB yang bisa dikustomisasi.

Gamer bisa mengubah RGB maupun pengaturan lainnya melalui software bernama Cyborg Engine. Perlu diketahui pula bahwa Mad Catz B.A.T. 6+ merupakan mouse dengan kabel Braided Fiber, bukan wireless.

Harga Mad Catz B.A.T. 6+

Mad Catz B.A.T. 6+ dijadwalkan untuk mulai dijual ke pasaran pada Februari 2021 mendatang. Bagi yang berminat, nantinya pemesanan bisa melalui website resmi Mad Catz B.A.T. 6+. Sayangnya belum ada informasi terkait harga.

Artikel terkait

Back to top button