AMD Umumkan Ryzen 9 3950X, Prosesor Gaming Pertama dengan 16-Core

Ajang E3 2019 dimanfaatkan oleh AMD untuk memperkenalkan prosesor terbarunya yang disebut Ryzen 9 3950X. Menurut AMD, ini adalah prosesor kelas gaming pertama di dunia yang hadir dengan 16-core (32-thread)!

3rd Gen Ryzen

AMD Ryzen 9 3950X merupakan prosesor 7nm berbasis arsitektur Zen 2 terbaru dengan TDP yang cukup efisien, yakni 105W. Prosesor ini memiliki base clock 3.5 GHz dan boost clock mencapai 4.7GHz, dengan 72MB L3 cache.

Secara teori, dengan spesifikasi seperti ini Ryzen 9 3950X akan mampu memberikan performa yang kencang untuk menunjang beragam pekerjaan yang membutuhkan komputasi tinggi, tidak hanya gaming.

Sayangnya AMD belum mengungkapkan secara detail seperti apa kemampuan Ryzen 9 3950X dalam menggarap tugas-tugas berat. Perlu diketahui bahwa karena menggunakan socket AM4, AMD merekomendasikan memasang CPU ini dengan motherboard X570 yang diperkenalkan di Computex 2019.

Yang lebih menarik, secara harga pun AMD Ryzen 9 3950X berada di level yang kompetitif, yakni US$749 atau sekitar juta rupiah. Prosesor ini dijadwalkan meluncur ke pasaran pada September 2019 mendatang.

Artikel terkait

Back to top button