Quantcast
Mobile GadgetNewsTablet Android

Samsung Galaxy Tab A 10.1 (2019): Tablet Android 3 Jutaan dengan Dukungan Dolby Atmos

Selain mengumumkan kehadiran Galaxy Tab S5e, Samsung juga turut memperkenalkan produk baru lainnya yang masih termasuk dalam kategori yang sama, yakni Galaxy Tab A 10.1 (2019). Bedanya, jika Galaxy Tab S5e ditujukan untuk kelas menengah ke atas, Galaxy Tab A 10.1 (2019) berada satu tingkat di bawahnya dengan banderol yang lebih terjangkau.

Layar besar, audio didukung Dolby Atmos

Samsung Galaxy Tab A 10 2019

Sesuai namanya, Samsung Galaxy Tab A 10.1 (2019) memiliki layar berukuran 10,1 inci dengan panel LCD. Resolusinya cukup tinggi, yakni 1920 x 1200 pixel. Menurut Samsung, bentang layarnya mencapai 25,53 cm.

Tidak hanya itu, sektor audio dari tablet dengan sistem operasi Android 9.0 Pie ini didukung dua speaker stereo serta teknologi Dolby Atmos. Kombinasi yang cukup menarik untuk pengguna yang gemar menikmati konten video atau bermain games.

Meski ukuran layarnya cukup besar, Samsung tetap menjaga dimensi bodi dari Galaxy Tab A 10.1 (2019) tampak ramping, dengan mempertipis bezelnya. Ketebalan dari perangkat berbodi metal ini juga hanya sekitar 7,5 mm saja.

Untuk urusan performa, Galaxy Tab A 10.1 (2019) mengandalkan SoC Exynos 7904 yang ditemani RAM 2 GB. Memori internalnya sebesar 32 GB, dan bisa diperluas lewat slot microSD. Dari sektor daya, Samsung menanamkan baterai 6150 mAh.

Yang lebih menarik, Galaxy Tab A 10.1 (2019) bisa dipasangkan dengan keyboard cover untuk membantu penggunanya bekerja secara mobile. Tablet ini pun cocok digunakan oleh anak-anak karena dibekali fitur Kids Mode.

Ada versi 4G LTE dan WiFi only

Sama seperti Galaxy Tab S5e, Galaxy Tab A 10.1 (2019) juga tersedia dalam model 4G LTE maupun WiFi only. Pilihan warnanya juga serupa, yakni Black, Silver, dan Gold. Harganya mulai dari 210 euro atau sekitar 3,3 juta rupiah.

Back to top button