Quantcast
Audio VideoMobile GadgetNewsWearable

Jabra Evolve 65t: In-ear Headphone Nirkabel Untuk Para Pebisnis

Dilengkapi fitur isi ulang cepat

Jika kebanyakan in-ear headphone nirkabel menyasar segmen penggemar musik atau olahraga, Jabra meluncurkan Evolve 65t yang khusus dirancang untuk menjawab kebutuhan para pebisnis.

Jabra Evolve 65t 2

Tahan air dan debu

Untuk mendukung aktivitas para pebisnis di luar ruangan, bodinya ini juga telah dirancang tahan cipratan air dan debu. Mengusung konektivitas Bluetooth, Jabra Evolve 65t bisa terhubung ke 2 perangkat seperti PC dan smartphone secara bersamaan.

Sesuai standar Skype untuk Bisnis

Jabra Evolve 65t 1
Kualitas audio yang ditawarkan pun cukup menjanjikan. Bahkan, Jabra Evolve 65t telah berhasil mendapat sertifikasi Skype untuk bisnis dan UC. Berkat 4 mic dan fitur penangkal bising, Jabra Evolve 65t bisa menghasilkan kualitas audio yang lebih baik untuk mendengarkan musik atau saat melakukan panggilan.

Dilengkapi fitur isi ulang cepat

Jabra Evolve 65t ditenagai dengan baterai yang tahan hingga 5 jam untuk sekali isi ulang baterai. Dengan bantuan case pelindungnya yang juga berfungsi sebagai medium untuk isi ulang baterai, Anda masih bisa memperpanjang waktu gunanya hingga sekitar 15 jam. Tidak hanya itu saja, Jabra Evolve 65t juga mendukung fitur isi ulang cepat. Dengan waktu isi ulang hanya 15 menit saja Jabra Evolve 65t bisa digunakan hingga 1,5 jam.

Jabra Evolve 65t 3

Untuk fitur lain, Jabra Evolve 65t dilengkapi panel sentuh yang berguna untuk menjawab panggilan telepon yang masuk. Panel sentuh ini juga bisa digunakan untuk memanggil asisten virtual seperti Siri, Alexa dan Google Assistant.

Jabra Evolve 65t akan tersedia mulai pertengahan bulan Desember di Eropa dengan harga jual US$328 atau sekitar 4,7 juta rupiah.

Back to top button