Quantcast
Mobile GadgetNewsSmartphone

Asus Resmi Luncurkan ZenFone Max Pro M2 di Indonesia

Asus akhirnya secara resmi mengumumkan kehadiran smartphone kelas mainstream terbarunya di Indonesia, yakni ZenFone Max Pro M2. Penerus dari ZenFone Max Pro M1 tersebut menawarkan banyak peningkatan tapi tetap dijual dengan harga yang menggiurkan.

Snapdragon 660 dan baterai 5000 mAh

Asus ZenFone Max Pro M2 Indonesia 3

Dalam acara peluncuran di Jakarta, Selasa (11/12), Asus Indonesia menjelaskan bahwa ZenFone Max Pro M2 mengusung tagline #NextGenerationGaming. Ya, Asus memang menegaskan smartphone barunya tersebut asyik diajak main game karena performanya yang bertenaga dan baterainya yang tahan lama.

ZenFone Max Pro M2 dipersenjatai SoC Qualcomm Snapdragon 660. Berbeda dengan pendahulunya yang menggunakan Snapdragon 636. Soal RAM dan memori internal, Asus kembali menawarkan beragam varian mulai dari 3GB/32GB, 4GB/64GB, dan 6GB/64GB.

Asus masih mengandalkan kapasitas baterai besar sebagai nilai jual utama, yakni 5.000 mAh. Tergolong jumbo di kelasnya dan dijanjikan dapat membuat ZenFone Max Pro M2 menyala lebih lama dibanding lawan-lawannya.

Smartphone ini mengadopsi sistem operasi Android 8.1 Oreo, dan tetap menyajikan OS versi murni (stock Android) yang artinya tidak dimodifikasi dengan ZenUI. Yang lebih menarik, tanggal update OS-nya ke versi selanjutnya sudah ditentukan.

Asus ZenFone Max Pro M2 Indonesia 2

“Kami pastikan ZenFone Max Pro M2 akan mendapat (update) Android Pie pada Januari 2019 mendatang,” kata Galip Fu, Regional Marketing Manager Asus Indonesia dan Malaysia.

Dari sektor fotografi tak kalah menggiurkan. ZenFone Max Pro M2 dibekali kamera belakang ganda yang terdiri dari Sony IMX486 12 megapixel f/1.8 dan 5 megapixel untuk menganalisa kedalaman ruang. Bagi yang gemar selfie, ada kamera 13 megapixel f/2.0 di depan.

Beralih ke penampilan, kini layar 6,3 inci Full HD+ di depan mengusung desain notch (poni) dengan aspect ratio 19:9. Layar ini juga diklaim tangguh karena sudah dilindungi Corning Gorilla Glass 6.

ZenFone Max Pro M2

Juga luncurkan ZenFone Max M2

Asus ZenFone Max Pro M2 siap dijual secara online melalui Shopee mulai 12 Desember 2018, dan secara offline pada 14 Desember 2018. Harganya mulai dari Rp2.799.000 untuk varian 3GB/32GB, Rp3.0199.000 untuk varian 4GB/64GB, dan Rp3.699.000 untuk varian 6GB/64GB.

Selain ZenFone Max Pro M2, Asus juga menawarkan varian yang lebih murah yaitu ZenFone Max M2 yang didukung Snapdragon 632, kamera belakang ganda 13 megapixel + 2 megapixel, kamera depan 8 megapixel, dan baterai 4.000 mAh.

Untuk versi non-Pro ini, Asus menjualnya dengan harga mulai dari Rp2.299.000 untuk varian 3GB/32GB dan Rp2.699.000 untuk varian 4GB/64GB.

Back to top button