Quantcast
AplikasiiOS (iPhone/iPad)

Canon Digital Photo Professional Express: Permudah Olah Foto RAW Tanpa Perlu Komputer

Hanya tersedia untuk pengguna iPad

Kabar baik untuk para pengguna kamera Canon. Pasalnya, Canon baru saja meluncurkan aplikasi Canon Digital Photo Professional untuk pengguna iPad. Dengan demikian pengguna kamera Canon kini bisa mengolah foto RAW langsung di iPad tanpa perlu lagi menggunakan komputer.

canon DPP express 1

Terhubung dengan aplikasi Canon Camera Connect

Menariknya, Canon Digital Photo Professional Express bisa terhubung dengan aplikasi mobile Canon sebelumnya Canon Camera Connect. Untuk mengambil foto dari kamera Canon ke iPad, pengguna tetap harus melalui aplikasi Canon Camera Connect. Saat foto sudah tersimpan di iPad barulah aplikasi Canon Digital Photo Professional Express bisa digunakan untuk menyunting foto.

Mudah digunakan

Canon Digital Photo Professional Express bisa digunakan untuk menyunting foto format RAW .CR3 dari Canon atau JPEG. Seperti aplikasi mobile lain, Canon Digital Photo Professional Express hadir dengan antarmuka yang lebih sederhana dari versi desktop. Kendati demikian, fitur-fitur yang ditawarkan mirip seperti versi desktop yang termasuk tonal kurva, pengaturan gambar, gamma, dan koreksi lensa.

Canon Digital Photo Professional Express juga menawarkan fitur Multiple Editing Histories. Dengan fitur ini pengguna bisa mencoba hingga 4 versi penyuntingan gambar dengan efek atau pengaturan gambar berbeda untuk satu gambar. Kemudian, keempat versi tersebut bisa dibandingkan atau bisa juga disalin ke gambar lain dengan efek yang sama untuk mempercepat alur kerja.

Untuk saat ini Canon Digital Photo Professional Express hanya kompatibel untuk iPad generasi terbaru dan iPad Pro yang menjalankan versi iOS minimal iOS 11. Belum ada info apakah aplikasi ini akan tersedia untuk smartphone Android atau tidak.

Back to top button