Quantcast
Mobile GadgetNewsReviewWearable

Review Fitbit Versa: Alternatif Apple Watch, Harga Lebih Murah dan Tahan Air

Jam tangan pintar paling laris dari Fitbit

Resmi masuk di Indonesia, Fitbit, yang lebih dulu eksis lewat produk gelang kebugarannya langsung memboyong jam tangan pintar keduanya yang bernama Fitbit Versa. Kami tidak heran jika Fitbit sangat percaya diri dengan jam tangan pintar keduanya tersebut. Pasalnya, hanya kurang dari dua bulan sejak dijual Fitbit Versa berhasil mencetak rekor dengan mencatatkan angka penjualan yang mencapai 1 juta unit. Bahkan, jam tangan pintar ini menjadi produk yang paling cepat ludes di pasaran diantara semua produk Fitbit.

Prestasinya tersebut kami yakin membuat Anda penasaran apa keistimewaan dari jam tangan pintar ini. Ingin tahu lebih lengkapnya, simak ulasan review kami di artikel berikut.

fitbit versa 1

Desain bodi tahan air yang cocok untuk siapa saja

Fitbit Versa hadir mengusung desain kotak yang sangat minimalis dengan keempat sudut bodi yang agak membulat. Tidak bisa dimungkiri desainnya langsung mengingatkan kami dengan jam tangan pintar paling populer saat ini, Apple Watch.

Fitbit memang terlihat sangat memperhatikan estetika desain Fitbit Versa. Di bodi jam tangan ini bisa ditemukan 3 tombol navigasi, 1 di bagian kiri dan 2 di bagian kanan. 1 Tombol di bagian kiri berfungsi untuk kembali ke tampilan awal atau home. Sementara, tombol pertama di kanan atas berguna untuk mengakses beragam mode latihan dan tombol di kedua di bagian bawah untuk mengatur alarm. Agar desainnya tetap terlihat apik ketiga tombolnya dirancang tidak terlalu menonjol. Ketiga tombol tersebut walau kecil sangat nyaman dan mudah untuk ditekan.

fitbit versa 4

Beralih ke layar, Fitbit Versa hadir dengan layar berukuran 1.34 inci. Bingkai layar dan ukuran layarnya terlihat cukup proporsional. Dengan resolusi layar 300 x 300 pixel tampilan di layarnya ini terlihat tajam dan nyaman dipandang mata. Layarnya juga sudah diperkuat dengan lapisan gorilla glass untuk melindunginya dari goresan.

Selain itu, tingkat kecerahan layarnya bisa diatur sesuai selera. Saat digunakan di luar ruangan, di kondisi pencahayaan yang terang layarnya masih bisa tetap terlihat dengan cukup jelas di pengaturan kecerahan maksimum. Sementara respon layarnya dengan sentuhan juga sangat baik.

Seperti jam tangan pintar kebanyakan, tampilan Watch Face Fitbit Versa juga bisa diganti dengan mudah. Lewat aplikasi Fitbit di smartphone tersedia ratusan model Watch Face yang bisa dipilih sesuai gaya dan selera Anda. Sayangnya, saat kami mencoba mengganti Watch Face beragam model Watch Face tersebut butuh waktu yang cukup lama untuk ditampilkan di aplikasi Fitbit. Jadi Anda wajib bersabar.

fitbit versa 5

Di bagian belakang bodi Fitbit Versa bisa ditemukan sensor pemantau detak jantung yang sangat berguna saat berolahraga. Untuk mempermudah Anda, bagian tali jam Fitbit Versa telah mendukung fitur quick release jadi bisa dilepas pasang dengan sangat mudah. Istimewanya lagi strap atau tali Fitbit Versa ini sangat nyaman digunakan. Material karetnya hadir dengan bahan karet lembut yang mirip seperti Apple Watch. Dalam paket pembeliannya Fitbit Versa menyediakan 2 strap berukuran panjang dan pendek yang bisa disesuaikan dengan ukuran pergelangan tangan pengguna.

fitbit versa 6

Secara keseluruhan kami sangat menyukai desain Fibit Versa. Ketebalan bodinya sangat pas, dan bobotnya pun sangat ringan. Dimensinya yang sedikit lebih besar dari Apple Watch 38mm juga menjadikannya sangat ideal digunakan siapa saja baik pria atau wanita.

fitbit versa 7

Satu nilai tambah yang wajib diacungi jempol, bodi Fitbit Versa telah dirancang tahan air. Bahkan, kami tidak ragu mengajaknya berenang mengingat jam tangan ini mampu diajak menyelam hingga kedalaman 50 meter. Perlu dicatat, saat di dalam air layar sentuhnya tidak bisa digunakan jadi Anda bisa mengoperasikannya lewat tombol navigasi yang tersedia.

Fitur olahraga cukup lengkap

Fitbit Versa hadir dengan sederetan fitur yang fokus pada kebugaran tubuh. Fitur yang dimilikinya mencakup pemantau pola tidur, kebugaran, dan pelatih digital lewat aplikasi terpisah bernama Fitbit Coach. Dengan demikian jam tangan ini akan sangat cocok digunakan untuk para pengguna dengan gaya hidup aktif dan gemar olahraga.

Menurut Fitbit, fitur-fitur Fitbit Versa sama seperti yang dimiliki jam tangan pintar pertamanya yaitu Fitbit Ionic. Bedanya, Fitbit Versa tidak dilengkapi dengan GPS. Cukup wajar mengingat harga Fitbit Versa lebih terjangkau dari Fitbit Ionic.

Absennya fitur GPS di Fitbit Versa pun menurut kami tidak mengurangi kehebatannya sebagai teman olahraga. Fitbit Versa menyediakan beragam mode latihan olahraga dari Run, Bike, Swimming, Treadmill, Weights, Interval Timer, dan Workout.

fitbit versa 8

Semua mode latihan ini secara otomatis akan mengumpulkan data selama Anda berolahraga yang akan sangat berguna untuk memantau perkembangan olahraga dan mencapai gol atau tujuan olahraga Anda.

fitbit versa 9
Mode Bike menampilkan jarak tempuh, detak jantung, dan durasi

Saat mengujinya dengan mengajaknya berolahraga, secara umum mode-mode tersebut bisa mengumpulkan data-data yang mencakup durasi latihan, melacak detak jantung saat berolahraga, menghitung jumlah langkah kaki, menghitung jarak tempuh, hingga menghitung jumlah kalori yang terbakar.

Menariknya, mode latihan olahraga Fitbit Versa juga bisa terhubung ke aplikasi pihak ketiga. Salah satunya adalah aplikasi Strava yang sangat populer di kalangan pelari dan pesepeda. Jadi, jika Anda pengguna Strava saat latihan tidak perlu lagi repot membawa smartphone karena semua data yang dikumpulkan Fitbit Versa kemudian bisa disinkronkan ke aplikasi Strava.

fitbit versa 10

Jika tidak digunakan untuk olahraga, Fitbit Versa tetap akan memantau aktivitas harian Anda. Untuk mempermudah mengetahui aktivitas dan target harian yang ingin dicapai, Fitbit merangkumnya lewat Fitbit Today yang bisa diakses dengan cara menyapu layarnya dari bawah ke atas.

Jika Anda terlalu lama duduk bahkan jam tangan pintar ini akan memberikan peringatan berupa getaran untuk menyuruh Anda berdiri dan bergerak. Jadi Anda senantiasa akan aktif bergerak saat menggunakan Fitbit Versa. Secara reguler Fitbit Versa juga akan memberitahukan Anda target-target olahraga yang sudah berhasil dicapai. Dengan begitu dijamin Anda akan terus termotivasi untuk berolahraga.

Aplikasi Fitbit yang sangat informatif

Semua informasi yang dikumpulkan Fitbit Versa kemudian akan ditampilkan lewat aplikasi Fitbit yang ada di smartphone. Aplikasi Fitbit menurut kami sangat informatif dengan informasi data aktivitas yang mudah dipahami. Jika Anda menggunakan Fitbit Versa saat tidur, Fitbit Versa bisa memberitahukan kepada Anda pola tidur dan kualitas tidur Anda. Selain bisa menampilkan semua data aktivitas dan pola tidur, lewat aplikasi Fitbit Anda juga bisa terhubung ke sesama pengguna perangkat Fitbit lewat komunitas Fitbit.

Bisa jadi pemutar musik

Untuk menemani Anda berolahraga, Fitbit Versa juga didukung layanan streaming musik Deezer. Berkat hadirnya Deezer di Fitbit Versa Anda bisa mengunduh playlist lagu di Deezer dan mendengarkannya langsung lewat Fitbit Versa.

Setelah semua lagu terunduh, Anda hanya perlu menghubungkan Fitbit Versa ke headphone atau speaker Bluetooth. Tidak hanya itu saja, lewat bantuan komputer Anda juga bisa menyimpan lagu favorit ke memori internal Fitbit Versa untuk didengarkan lewat aplikasi Music yang tersedia.

Kompatibel dengan smartphone iOS dan Android

Sebagai jam tangan pintar, Fitbit Versa menjalankan sistem operasinya sendiri yaitu Fitbit OS 2.0 dan bukan termasuk jam tangan pintar berbasis Wear OS dari Google. Antarmuka jam tangan pintar ini tergolong sederhana dengan tampilan ikon aplikasi yang berukuran cukup besar sehingga menjadikannya sangat mudah digunakan, sekalipun untuk pengguna yang baru pertama kali menggunakan jam tangan pintar.

fitbit versa 11

Selama menggunakannya kami sangat puas dengan kinerjanya. Membuka aplikasi terasa sangat cepat dan efek animasi serta transisinya juga terasa sangat mulus.

Kabar baiknya, Fitbit Versa bisa terhubung ke smartphone yang menjalankan iOS dan Android. Saat terhubung ke smartphone iOS dan Android, Fitbit Versa bisa menampilkan notifikasi pesan yang masuk ke smartphone baik itu dari aplikasi Whatsapp ataupun Pesan. Walau begitu khusus untuk pengguna Android saja Fitbit Versa telah mendukung fitur Quick Reply. Jadi saat pesan masuk Anda bisa langsung membalasnya lewat Fitbit Versa.

Ekosistem aplikasi masih terbatas

fitbit versa apps 1
Satu poin yang yang menurut kami perlu ditingkatkan dari Fitbit Versa adalah ekosistem aplikasinya. Menjalankan OS sendiri Fitbit Versa memang sangat tergantung dengan aplikasi yang tersedia di toko aplikasinya. Menurut kami jumlah aplikasi di toko aplikasinya masih relatif sedikit dan kurang variatif. Tapi, untunglah secara keseluruhan aplikasi bawaan Fitbit Versa tergolong sudah cukup memadai untuk digunakan sehari-hari.

Baterai tahan lama

Keunggulan lain yang ditawarkan Fitbit Versa adalah sektor baterainya. Untuk sekali isi ulang baterainya bisa bertahan hingga sekitar 4 hari. Jadi, Anda tidak perlu khawatir harus sering isi ulang baterai saat menggunakannya. Isi ulang baterainya juga relatif cepat lewat docking khususnya yang mengusung konektivitas USB.

Kesimpulan

Hadir dengan fitur olahraga yang cukup lengkap, tahan air dan baterai yang tahan lama, adalah daya tarik utama dari Fitbit Versa. Dengan semua keunggulan yang ditawarkannya tersebut sangat wajar jika Fitbit Versa bisa mencatat angka penjualan yang sangat tinggi dan laris manis di pasaran global. Apalagi harga jualnya yang di kisaran Rp3.599.000 sangat kompetitif terutama di segmen jam tangan pintar yang fokus pada olahraga dan masih lebih murah dibandingkan Apple Watch.

Selain cocok untuk penggemar olahraga, Fitbit Versa juga kami rekomendasikan untuk pengguna yang aktif dan ingin mulai menjalankan pola hidup sehat. Jam tangan ini pun bisa jadi pilihan yang paling tepat sebagai alternatif yang lebih terjangkau dari Apple Watch.

Yang Canggih
+ Desain minimalis cocok untuk pria dan wanita
+ Sangat nyaman digunakan
+ Fitur olahraga optimal
+ Tahan air
+ Baterai tahan lama
+ Bisa jadi pemutar musik

Yang Kurang
– Ekosistem aplikasi kurang lengkap
– Belum dilengkapi GPS
– NFC hanya tersedia untuk model Special Edition
– Dock charger ukurannya relatif besar
– Watch Face cukup lama ditampilkan di aplikasi Fitbit

Fitbit Versa
Cocok untuk penggemar olahraga dan bisa jadi pilihan yang paling tepat sebagai alternatif yang lebih terjangkau dari Apple Watch.
4.5
Back to top button