Quantcast
KomputerLaptopMobile GadgetNews

[Computex 2018] Qualcomm Umumkan Snapdragon 850, Mobile Compute Platform untuk PC Berbasis Windows 10

Pada ajang Computex 2018 di Taipei, Qualcomm mengumumkan kehadiran SoC terbarunya yang diberi nama Snapdragon 850. Berbeda dengan pendahulunya, kali ini chipset baru tersebut ditujukan untuk PC berbasis Windows 10.

Always On, Always Connected PC

Foto 1 Alex Katouzian Senior Vice President and General Manager Mobi...

Dalam rilis pers yang diterima Yangcanggih, Selasa (5/6), Qualcomm menjelaskan bahwa Snapdragon 850 adalah Mobile Compute Platform yang didukung modem Snapdragon X20 LTE dan Qualcomm AI Engine.

Dengan kehadiran chipset ini, nantinya pengguna PC bisa menikmati berbagai fitur yang mirip dengan smartphone, termasuk untuk selalu terkoneksi dengan jaringan LTE atau WiFi, sehingga pengguna dapat menerima notifikasi dan sinkronisasi data secara virtual saat sedang bepergian.

“Untuk terus mengembangkan kredibilitas Always On, Always Connected PC yang telah dibangun selama setahun terakhir, kami sangat senang dapat bekerja sama dengan Samsung untuk menawarkan mobilitas sejati kepada para konsumen yang dikombinasikan dengan produktivitas dan entertainment dari Windows 10,” kata Alex Katouzian, Senior Vice President and General Manager, Mobile Business Unit, Qualcomm Technologies, Inc.

Gunakan fabrikasi 10nm

The Qualcomm Snapdragon 850 Mobile Compute Platform Reference Design An...

Menurut Qualcomm, Snapdragon 850 adalah chipset yang dibuat dengan fabrikasi 10nm. Arsitektur platform yang hemat daya ini dibuat untuk mendukung hingga 30 persen peningkatan kinerja sistem secara keseluruhan.

Tak hanya itu, chipset ini juga diklaim memiliki performa AI 3 kali lebih tinggi dibandingkan dengan generasi sebelumnya, 1,2 Gbps untuk kecepatan konektivitas LTE, dan ketahanan baterai hingga 25 jam atau hingga berhari-hari untuk penggunaan dalam kondisi normal.

Fabrikasi 10nm sendiri juga memungkinkan produsen untuk meracik perangkat yang lebih ramping, tanpa kipas, dan mudah dibawa kemana-mana. Cocok untuk para pengguna yang memiliki mobilitas tinggi.

Qualcomm menjelaskan bahwa perangkat Windows 10 yang ditenagai oleh Snapdragon 850 diperkirakan akan mulai tersedia di ritel di tahun 2018 ini. Menarik untuk dinantikan!

Back to top button