Quantcast
AndroidAplikasiNews

Inilah 5 Aplikasi Android Gratis untuk Sambut Ramadan 2018

Ramadan 2018 tinggal hitungan hari. Untuk menyambut Bulan Suci ini, kami akan memberikan rekomendasi beberapa aplikasi Android yang wajib dicoba untuk membantu menjalankan ibadah bagi Anda umat muslim.

Nah, langsung saja, inilah 5 aplikasi Android untuk umat muslim yang bisa Anda unduh gratis di Google Play Store:

1. Muslim Go

Muslim Go bisa dibilang merupakan aplikasi baru yang belum lama ini diperkenalkan di Indonesia. Yang membuat aplikasi ini spesial adalah Muslim Go merupakan aplikasi pertama yang direkomendasikan oleh Kementerian Agama RI!

Ada banyak fitur di dalamnya, mulai dari pengingat waktu shalat yang akurat, arah kiblat, petunjuk makanan halal, kumpulan do’a-do’a, dan sebagainya. Menariknya lagi, informasi yang disajikan tersedia dari berbagai negara di seluruh dunia.

Muslim Go juga dibekali Al-Qur’an digital yang bersumber dari Tanzil.net. Anda bisa berbagi (share) teks di dalamnya per ayat, juga bisa diberi catatan. Jika berminat mencoba Muslim Go, langsung saja klik tautan berikut ini.

2. Salaam

Salaam adalah aplikasi Islam yang dikembangkan oleh Samsung Indonesia. Aplikasi ini memiliki Al-Qur’an versi digital (lengkap dengan terjemahan) yang telah mendapatkan Sertifikat Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur’an dari Kementerian Agama RI.

Salaam Android

Selain Al-Qur’an, Salaam juga dibekali fitur-fitur lain seperti jadwal waktu shalat, penunjuk arah kiblat, konten harian seperti Hadits dan Doa, dan tak ketinggalan, panduan Haji dan Umrah. Aplikasi yang mewajibkan pengguna menggunakan perangkat dengan Android 4.3 ke atas tersebut bisa diunduh secara gratis di sini.

3. Jadwal Imsakiyah 2018

Aplikasi garapan Andro Media ini sesuai namanya menyediakan jadwal imsakiyah selama Ramadan 1439 H atau 2018. Yang membuatnya layak diunduh, Jadwal Imsakiyah 2018 memberikan informasi waktu berdasarkan masing-masing provinsi di Indonesia, mulai dari Aceh hingga Papua.

Jadwal Imsakiyah e1526285423114

Sama seperti dua aplikasi di atas, Jadwal Imsakiyah 2018 juga memiliki jadwal shalat yang akurat. Selain itu, ada pula fitur buku saku Puasa Ramadan, amalan – amalan selama ramadan, dan hal yang dihindari selama puasa. Berminat? Download aplikasinya di tautan berikut ini.

4. Halal Local

Berbeda dengan tiga aplikasi sebelumnya, Halal Local lebih ditujukan untuk umat muslim yang sedang travelling atau bertugas ke luar negeri. Halal Local memiliki fitur untuk menampilkan waktu Shalat sesuai dengan lokasi, kompas untuk menentukan arah Kiblat, bahkan dapat menemukan lokasi Masjid atau Musholla terdekat.

Yang paling menarik, Anda juga akan lebih mudah menemukan restoran-restoran Halal di sekitar Anda, sehingga tidak perlu bingung lagi ketika waktu berbuka puasa tiba. Langsung saja unduh aplikasinya di sini.

5. Muslim Pro

Untuk aplikasi yang satu ini pastinya tidak perlu dijelaskan panjang lebar. Pasalnya, Muslim Pro adalah salah satu aplikasi untuk umat muslim yang terpopuler di Google Play Store saat ini.

Aplikasi ini diakui menawarkan fitur pengingat waktu shalat dan adzan yang akuarat. Muslim Pro juga memiliki fitur Al-Qur’an bertulisan Arab lengkap dengan terjemahan serta audio. Selain itu, ada pula fitur penunjuk arah Kiblat, kalender Hijriyah, serta peta untuk menemukan lokasi rumah makan halal, Masjid, dan sebagainya. Bagi yang belum punya aplikasi Muslim Pro, langsung saja download di tautan berikut ini.

Back to top button