Quantcast
KomputerNewsPC Desktop

Lenovo Umumkan Legion Y720 Tower yang Hadir dengan Prosesor AMD Ryzen

Harganya mulai dari 18 jutaan Rupiah

Lini Legion dari Lenovo yang khusus diciptakan untuk para gamer semakin lengkap. Pasalnya, Lenovo baru saja resmi memboyong PC gaming Legion Y720 Tower yang kini dibekali dengan teknologi prosesor teranyar dari AMD, AMD Ryzen.

Legion Y720 Tower 1

Teknologi AMD terkini

Untuk memberikan pengalaman gaming di pengaturan grafis tertinggi, Legion Y720 Tower ditenagai prosesor kasta teratas AMD Ryzen yakni AMD Ryzen 7 1800X, yang dipadukan dengan kartu grafis AMD Radeon RX 570 4GB GDDR5.

Prosesor dan kartu grafisnya ini masih disokong kinerja RAM DDR4 16GB yang bisa diekspansi hingga 32GB. Sementara ruang penyimpanannya tersedia hard disk dengan kapasitas 2TB. Menariknya, agar kinerjanya lebih optimal PC gaming ini juga telah mendukung penggunaan SSD PCIe 2.0.

Legion Y720 Tower 2

Dengan spesifikasinya tersebut, Legion Y720 Tower sangat mumpuni untuk menjalankan konten gaming dan hiburan terkini dengan kualitas visual 4K atau lebih. Bahkan, Legion Y720 Tower juga telah mendukung game-game VR (Virtual Reality) dengan sertifikasi dari Oculus.

Selain gaming, Legion Y720 Tower juga cocok untuk berbagai kebutuhan profesional dan kerja kreatif, seperti programming, desain grafis, ataupun editing foto atau video di kualitas tertinggi. Dengan demikian PC Lenovo Legion berbasis Ryzen ini cocok untuk semua kalangan, baik untuk penggemar VR gaming, content creator, maupun gamer pemula.

Lenovo Legion Y720 Tower AMD Ryzen dijual mulai dari harga Rp18.699.000 dan akan tersedia di distributor resmi Lenovo.

Back to top button