Quantcast
AudioAudio VideoHome GadgetMobile GadgetNews

Harman Kardon Astra, Smart Speaker Pesaing HomePod dengan Virtual Assistant Alexa

Harman Kardon memperkenalkan sebuah smart speaker baru yaitu Harman Kardon Astra. Smart speaker tersebut merupakan sebuah speaker pintar dengan dukungan Alexa dengan kualitas suara yang mewah.

Harman Kardon Astra merupakan penantang baru di segmen smart speaker untuk bersaing dengan beberapa smart speaker lain seperti Apple HomePod. Untuk menghadirkan fungsi pintarnya, Harman Kardon bekerjasama dengan Amazon untuk menghadirkan virtual assistant Alexa ke dalam speaker ini.

harman kardon astra 1

Desain Harman Kardon Astra memiliki kesan yang sederhana namun premium. Bentuknya besar dengan bentuk membulat. Speaker yang ada di dalam perangkat ini dapat menyajikan suara hingga 360 derajat.

Di dalam Harman Kardon Astra, terdapat konfigurasi speaker yang lengkap. Perangkat ini menggunakan 3 driver full range berukuran 1,75 inci serta 3 dome tweeter berukuran 0,75 inci. Selain itu Harman Kardon Astra juga memiliki 2 radiator pasif.

Untuk menggunakan fungsi virtual assistant, Harman Kardon Astra memiliki sebuah mikropon. Anda dapat berbicara dengan Alexa untuk mendapatkan informasi seperti cuaca, lalu lintas, serta mengontrol perangkat lain yang juga kompatibel dengan Alexa.

Harman Kardon Astra rencananya akan mulai diluncurkan ke pasaran pada bulan Juni mendatang. Harman Kardon belum mengungkapkan harga yang akan diberikan untuk smart speaker ini.

Back to top button