Quantcast
Mobile GadgetNewsSmartphone

ISOCELL: Sensor Kamera Masa Depan Untuk Smartphone Samsung

Saat ini produsen smartphone terlihat cukup antusias bersaing untuk menghadirkan hasil foto terbaik di produknya. Nah, di tengah persaingan sengit tersebut, Samsung mencoba menawarkan teknologi sensor baru untuk kamera smartphone yang diberi nama ISOCELL.

samsung ISOCELL-1

Samsung mengembangkan sensor ISOCELL dengan menyempurnakan desain sensor Back Side Illumuniation (BSI) yang menempatkan photodioda di bagian atas untuk memaksimalkan efisiensi penyerapan cahaya. Seperti yang kita ketahui, kualitas dari sebuah sensor gambar ditentukan oleh banyaknya cahaya yang bisa ditangkap secara akurat oleh pixel-pixel individu yang ada pada sensor. Nah, sensor ISOCELL besutan Samsung memiliki ukuran pixel-pixel individu yang lebih kecil sehingga sensor bisa mengemas jumlah pixel lebih banyak dan menyerap cahaya lebih banyak.

Tidak hanya itu saja, Samsung juga membuat sebuah sistem yang menghalangi antara satu pixel dengan pixel lainnya yang ada di dalam sensor ISOCELL. Dengan mengisolasi setiap pixel tersebut maka dapat meminamilisir hilangnya sinyal cahaya yang mampu diserap oleh setiap pixel. Hal ini memungkinkan tiap pixel dapat lebih fokus dalam menyerap cahaya yang masuk dan cahaya dapat terserap dengan benar oleh pixel-pixel tersebut. Hasilnya, sensor ISOCELL diklaim lebih sensitif terhadap cahaya dan mampu menghadirkan warna yang lebih baik, bahkan di kondisi minim cahaya dengan persentase peningkatan Dynamic Range hingga 30%.

perbandingan sensor BSI dan ISOCell-1

Sensor ISOCELL juga memiliki dimensi lebih tipis. Ini berarti smartphone masa depan akan lebih langsing lagi, walaupun memiliki kamera dengan besaran megapixel yang tinggi. Proyek perdana sensor ISOCELL hadir dalam resolusi 8 megapixel dan akan mulai diproduksi massal akhir tahun 2013. Apakah sensor ISOCELL ini akan digunakan untuk Samsung Galaxy S5? Kita tunggu saja..

Back to top button