Quantcast
KomputerNewsPC Desktop

Serius Garap Segmen Gaming, Lenovo Umumkan Kerjasama dengan Razer

Buktikan keseriusannya mengembangkan produk komputasi yang fokus untuk gaming, Lenovo mengumumkan kerjasamanya dengan produsen Razer. Kolaborasi perdana keduanya ini rencananya akan dimulai tahun 2016.

lenovo-razer-1

Produk Lenovo yang akan mendapatkan sentuhan Razer adalah lini produk gaming Y Series. Untuk prototype pertama produk yang diperlihatkan adalah desktop PC Lenovo, ideacentre Y900. Sentuhan Razer terlihat dengan digunakannya warna hijau di bagian depan desktop PC ini dan lampu 16.8 juta warna RGB Razer Chroma yang warnanya bisa diatur sesuai selera pengguna yang dipasang dibagian bawah bodi desktop ini.

lenovo razer-2

Meski tidak dibocorkan lebih rinci spesifikasinya, Lenovo ideacentre Y900 memang desktop PC yang khusus dirancang untuk gaming. Desktop PC ini hadir dengan dukungan prosesor Intel Core i7 generasi keenam dan mendukung hingga penggunaan dua kartu grafis. Desktop PC ini rencananya akan memulai debutnya di ajang CES 2016 Januari nanti.

Back to top button