Quantcast
KomputerLaptopNews

Lenovo YOGA 700: Laptop Multimode Windows 10 dengan Intel Skylake

Setelah mengumumkan kehadiran Lenovo YOGA 900 dan YOGA Home 900, Lenovo kembali menambah varian laptop YOGA dengan menghadirkan Lenovo YOGA 700. Seperti Lenovo YOGA 900, YOGA 700 juga telah disiapkan dengan dukungan prosesor Intel generasi keenam, Intel Skylake.

Lenovo YOGA 700-1

Pilihan layar Lenovo YOGA 700 ada dua yaitu 11.6 inci dan 14 inci. Resolusi layarnya Full HD 1920 x 1080 pixel dengan mengusung teknologi panel layar IPS. Modelnya yang 11.6 hanya setebal 15.8mm dan berbobot 1.1kg, sementara yang ukuran 14.inci beratnya hanya 1.5Kg dengan ketebalan 17.8mm. Dengan dimensinya tersebut, YOGA 700 tentu saja akan sangat cocok untuk Anda yang punya mobilitas tinggi dan tidak ingin repot membawa laptop dan tablet dalam 1 tas.

Untuk spesifikasinya, Lenovo YOGA 700 tersedia hingga konfigurasi Intel Core i7, dukungan RAM hingga 8GB dan menawarkan ruang penyimpanan bermodel SSD berkapasitas 128GB. Lenovo pun telah menyiapkan Lenovo YOGA 700 yang menggunakan kartu grafis Nvidia GeForce 940M dan untuk modelnya yang 14 inci tersedia dengan opsi ruang penyimpanan SSD dengan pilihan kapasitas hingga 256GB. Fitur unggulan lain, YOGA 700 telah didukung sektor audio yang berteknologi Dolby DS1.0 Home Theater, keyboard bergaya AccuType yang dilengkapi dengan lampu bakclit dan telah menjalankan sistem operasi Windows 10.

Lenovo YOGA 700 rencananya akan mulai tersedia Oktober 2015 dengan harga mulai dari US$649 atau sekitar Rp8.900.000 untuk yang model 11 inci dan US$799 atau sekitar Rp11.000.000 untuk yang model 14 inci. Belum ada info kapan produk ini akan tersedia di Indonesia.

Back to top button