Quantcast
News

Duet Xperia C5 Ultra dan Xperia M5 Tonjolkan Kamera depan 13 Megapixel

Diluncurkan secara global di bulan Agustus lalu, Sony kini secara resmi menghadirkan Sony Xperia C5 Ultra dan Xperia M5 untuk konsumen di Indonesia. Kedua smartphone yang menyasar kelas menengah ini tetap menonjolkan teknologi kamera.

sony xperia c5 ultra&m5 launch-1

Sony Xperia C5 Ultra difokuskan untuk para penggila selfie. Smartphone dengan layar 6 inci Full HD 1920 x 1080 pixel ini menawarkan performa kamera depan dan belakang dengan sensor 13 megapixel dengan dukungan LED Flash.

sony xperia c5 ultra
sony xperia c5 ultra

Sementara Sony Xperia M5, menjagokan kamera belakang 21.5 megapixel dengan kamera depan 13 megapixel. Seperti Sony Xperia C5 Ultra, Xperia M5 juga hadir dengan layar Full HD. Bedanya, ukuran layar Sony Xperia M5 lebih kecil dan bodinya kedap air. Untuk performanya kedua smartphone terbaru dari Sony ini ditenagai chipset dari pabrikan MediaTek. Sony Xperia C5 Ultra diotaki chipset 8 inti MediaTek MT6572 dengan RAM 2 GB. Dan untuk Sony Xperia M5 hadir dengan SoC octa-core MediaTek Helio X10 dengan dukungan RAM 3 GB.

sony xperia M5
sony xperia M5

Sony Xperia C5 Ultra akan dijual dengan harga Rp4.749.000, sedangkan Xperia M5 dengan harga Rp5.999.000. Keduanya akan tersedia dalam varian Dual SIM. Artikel selengkapnya bisa dibaca di tautan berikut ini.

Back to top button