Quantcast
Aksesoris GadgetMobile GadgetNews

Huawei 404HW: Mobile WiFi Khusus Untuk Mobil

Smartphone dan tablet saat ini merupakan media yang paling sering digunakan untuk akses internet. Walau begitu, gadget seperti mobile WiFi tetap masih menjadi andalan bagi para pekerja yang punya mobilitas tinggi atau pengguna tablet yang belum dilengkapi dengan koneksi 3G untuk akses internet. Untuk itulah sebagai salah satu vendor yang paling rajin meluncurkan produk mobile WiFi, Huawei memperkenalkan terobosan produk mobile WiFi terbarunya yaitu Huawei 404HW.

huawei HW404-1

Dengan desain yang sangat modern ala tongkat golf, Huawei 404HW adalah mobile WiFi yang khusus dirancang untuk dipasang di dalam mobil. Memang dengan mobile WiFi pada umumnya Anda juga bisa langsung menggunakannya di dalam mobil, namun tentu saja kendalanya yaitu baterai yang akan habis dan harus diisi ulang agar bisa digunakan kembali.

huawei hw404-2

Di sinilah kelebihan Huawei 404HW. Perangkat ini cukup ditancapkan di lubang pematik api yang ada di mobil. Dengan demikian, Anda tidak perlu khawatir perangkat ini akan kehabisan baterai dan akan selalu aktif saat Anda berkendara. Selain itu, Huawei 404HW yang mendukung akses internet di jaringan 3G ini bisa terhubung langsung ke 10 perangkat sekaligus dan punya port USB yang bisa digunakan untuk isi ulang baterai gadget Anda.

Saat ini Huawei 404HW baru akan tersedia untuk pasaran Jepang terlebih dahulu. Harga jualnya US$124 atau sekitar Rp1.600.000. Belum ada info kapan produk ini akan mulai dipasarkan secara global.

Back to top button