Quantcast
Aksesoris KomputerKomputer

Menyimpan Data Lebih Praktis dengan Western Digital My Passport Wireless

Western Digital (WD) menambah jajaran produk hard disk eksternal miliknya. Menyasar segmen para fotografer atau para pekerja yang bermobilitas tinggi, WD menghadirkan Western Digital My Passport Wireless, hard disk eksternal
pertamanya yang berkoneksi WiFi untuk konsumen Indonesia.

WD-2

Western Digital My Passport Wireless dapat terhubung ke smartphone, tablet, PC atau laptop, hingga kamera tanpa bantuan kabel. Lewat aplikasi pendukungnya yang kompatibel untuk perangkat iOS dan Android, pengguna pun bisa mengatur file yang ada di dalam hard disk tanpa perlu terhubung ke PC atau laptop. Selain itu, tersedia juga slot kartu microSD yang berguna untuk memback up data dari kartu memori ke dalam hard disk ini.

Penyimpanan file yang berukuran besar juga tak lagi menjadi masalah mengingat hard disk telah dilengkapi dengan koneksi USB 3.0 dan dukungan Wireles N berteknologi MIMO untuk akses pemindahan data yang lebih cepat. Selain sebagai solusi penyimpanan, Anda juga dapat melakukan streaming konten seperti file video, musik, atau gambar yang tersimpan di dalamnya. Baterai isi ulang yang dimilikinya memungkinkan pengguna untuk dapat melakukan streaming konten tanpa henti hingga enam jam. Sedangkan untuk stand-by, baterainya bisa bertahan hingga sekitar 20 jam.

WD Passport Wireless Drive saat ini telah tersedia di pasaran dengan harga jual US$147 untuk kapasitas 500GB, US$179 untuk kapasitas 1TB dan US$217 untuk kapasitas 2TB.

Back to top button