Quantcast
Foto & VideoKamera DSLRNews

Leica M Edition 60: Kamera Digital Full Frame Edisi Khusus Tanpa Layar

Sangat tidak terasa, lini kamera rangefinder Leica M sudah puluhan tahun eksis di dunia fotografi. Diperkenalkan pertama kali tahun 1954 seri pertama Leica M pada masa itu adalah Leica M3. Kini, guna memperingati seri Leica M yang sudah berumur 60 tahun Leica mempersembahkan sebuah kado spesial untuk penggemar Leica yaitu dengan merilis Leica M Edition 60.

Leica M Edition 60-1

Tampilannya yang keren merupakan hasil kolaborasi Leica dengan Audi. Seperti kamera Leica lainnya, M Edition 60 tetap tampil retro dengan bodi stainless steel yang dipadukan dengan lapisan kulit asli. Patut diakui, tampilannya ini memang terlihat lebih modern dari Leica M3.

Untuk memberikan aura Leica M3 pada kamera ini, Leica menghilangkan layar LCD di bagian belakangnya. Ini menjadikannya terlihat seperti kamera analog. Sebagai gantinya, Anda akan menemukan sebuah tombol putar di belakang untuk melakukan pengaturan ISO.

Selain agar tetap mirip dengan Leica M3, rupanya keputusan Leica menghilangkan bagian LCD tersebut juga ada maksud lain. Menurut Leica dengan hilangnya layar LCD pengguna kini bisa lebih fokus memotret dengan memegang pada prinsip dasar fotografi yaitu pengaturan kecepatan rana kamera, diafragma, focus, dan ISO.

Hasil fotonya pun tidak perlu diragukan. Pasalnya, Leica M Edition 60 telah membawa sensor CMOS full frame 24 megapixel yang dipadukan dengan lensa Leica Summilux-M 35 mm f/1.4 ASPH. Kamera ini juga tambah istimewa karena setiap foto yang dihasilkan nantinya akan langsung tersimpan dalam format RAW DNG.

Leica M Edition 60 hanya akan dibuat dalam jumlah terbatas yaitu 600 unit saja. Setiap unit kamera akan digrafir dengan penomoron unit dari 001 hingga 600. Persembahan spesial dari Leica ini akan mulai tersedia bulan Oktober 2014 dengan banderol harga US$19400 atau sekitar Rp232.800.000. Mengingat harganya yang setara dengan mobil, penggunanya wajib berhati-hati saat memotret dengannya. Ada yang berminat membeli?

Back to top button