Quantcast
AndroidAplikasiiOS (iPhone/iPad)Windows 8Windows Phone

Facebook Messenger: Kini Wajib Dipakai untuk Ngobrol dengan Teman Facebook

Mulai tanggal 5 Agustus 2014, pengguna Facebook yang ingin ngobrol dengan kontaknya di Facebook harus memasang aplikasi tambahan yaitu Facebook Messenger yang kini menjadi aplikasi chat terpisah. Jadi kini jika ada pesan Facebook masuk ke inbox dan sang pengirim pesan telah menggunakan aplikasi Facebook Messenger, maka penerima pesan harus memasang aplikasi ini di ponsel pintarnya untuk membaca pesan tersebut. Tidak heran dengan cara yang agak “memaksa” ini aplikasi Facebook Messenger telah diunduh ratusan ribu pengguna saat baru muncul pertama kali. Aplikasi ini juga menurunkan minat pengguna untuk menggunakan aplikasi chat Facebook dari pihak ketiga.

Facebook Messenger 1

Facebook Messenger 2

Dalam aplikasi Facebook Messenger, Facebook terlihat ingin membuktikan bahwa ngobrol menggunakan FB Messenger ini akan lebih nyaman dibandingkan chat di dalam aplikasi Facebook. Di sini Anda akan melihat siapa saja teman Facebook yang telah memasang aplikasi Facebook Messenger dan yang belum. Jika teman tersebut telah memiliki aplikasi Facebook Messenger di ponsel pintarnya, maka percakapan telepon via aplikasi FB Messenger bisa dilakukan. Selain itu, ngobrol dengan satu orang dan secara berkelompok juga dibedakan melalui menu terpisah.

Fitur lain yang dihadirkan dalam percakapan adalah kemampuan mengirim foto, membagi foto yang tersimpan di dalam Gallery, serta meneruskan foto tersebut ke teman lain. Anda juga dapat membuat pesan suara serta mengirim lokasi di peta yang bisa dilihat langsung oleh teman di aplikasi peta. Selain itu, aplikasi FB Messenger juga mampu menciptakan shortcut untuk ngobrol dengan teman tertentu di layar utama, dengan foto profile FB teman tersebut sebagai ikon. Sama seperti aplikasi chat lainnya, Anda juga dapat mengirimkan stiker lucu saat ngobrol untuk membuat percakapan lebih seru. Jadi, sudah download FB Messenger atau belum?

Back to top button