Quantcast
Aksesoris GadgetMobile GadgetNews

FLIR One: Case iPhone dengan Fungsi Thermal Imaging

FLIR telah merancang perangkat infrared dan thermal untuk kebutuhan militer dan profesional sejak tahun 1987. Hingga saat ini perusahaan masih fokus pada teknologi Thermal Imaging yang berguna untuk melihat objek berdasarkan suhu panas yang dihasilkannya. Salah satu produk terbarunya yang mengusung teknologi tersebut adalah FLIR One.

Flir-one-1

Berbeda dengan perangkat-perangkat FLIR sebelumnya yang umumnya mahal dan tidak portabel, FLIR One dirancang sangat portabel karena hadir dalam model case iPhone. Tanpa perlu membeli perangkat FLIR lain yang lebih mahal, Anda kini bisa melakukan banyak hal dengan menggunakan FLIR One dan iPhone. Misalnya saja melihat di kegelapan malam atau kabut asap, memeriksa energi panas dari perangkat elektronik untuk melihat kerusakan. Bila suka berburu pada malam hari, Anda juga bisa membawa produk ini.

flir-one-2

FLIR One kompatibel untuk iPhone 5 dan iPhone 5s. Harga yang ditawarkan adalah US$349 (Rp4 juta), paling terjangkau di antara perangkat FLIR lain yang rata-rata dibanderol dengan harga sekitar US$1000 (Rp11,3 juta). Di pengujung 2014, FLIR juga berencana menghadirkan FLIR One bagi para pengguna smartphone Android.

Satu komentar

Back to top button