Quantcast
Mobile GadgetNewsSmartphone

Samsung Perkenalkan GALAXY Premier

galaxy premier

Samsung baru-baru ini memperkenalkan GALAXY Premier yang berdesain mirip dengan seri paling populer dari keluarga GALAXY vendor Korea tersebut, GALAXY S III. Ketebalannya hanya 9mm dengan bobot 130 gram. Premier memiliki layar 4.65 inci jenis Super AMOLED dengan resolusi HD 1280×720 piksel.

Prosesor dual core 1.5GHz jenis TI OMAP 4470 akan disokong oleh RAM 1GB untuk menangani kinerja sistem operasi Android 4.1 Jelly Bean. Di sektor multimedia, hadir kamera 8MP di belakang yang sudah mampu merekam video Full HD dengan 30 frame per second serta 1.9MP di depan untuk video chat.

Samsung GALAXY Premier akan diluncurkan pertama kali di Ukraina bulan ini juga dengan kisaran harga $680 atau masih di atas 6,5 juta rupiah. Akan tersedia 2 pilihan kapasitas yakni 8GB atau 16GB.

Spesifikasi Samsung GALAXY Premier
Dimensi: 134.2x68x9 mm
Bobot: 130g
Layar: 4.65 inci Super AMOLED 720×1280 piksel
Memori:internal 8/16GB, RAM 1GB, eksternal microSD hingga 32GB
Konektivitas: Bluetooth v4.0 with A2DP, EDR, NFC, WiFi, microUSB v2.0
Kamera: 8MP 3264×2448 piksel, autofocus, LED flash, Geo-tagging, touch focus, face detection, video 1080p@30fps, depan 1.9 MP
Sistem Operasi: Android OS, v4.1 (Jelly Bean)
Prosesor: Chipset TI OMAP 4470 Dual-core 1.5 GHz, GPU PowerVR SGX544
Baterai: Li-Ion 2100 mAh
Harga: $680

Back to top button