Quantcast
Foto & VideoKamera sakuNews

Sony CyberShot HX10V, HX20V, HX30V : Trio Superzoom Teman Jalan-Jalan

sony cybershot HX series

Sony sepertinya ingin serius mengisi segmen kamera pocket superzoom dengan langsung menggelontorkan beberapa produk terbarunya sekaligus. Berikut adalah 3 kamera terbaru yaitu Sony Cyber-shot DSC-HX10V, HX20V dan HX30V. Ketiga kamera ini masing-masing memiliki resolusi 18 Megapixel, sudah dilengkapi GPS serta memiliki kemampuan zoom yang panjang meskipun bodinya compact. Dan untuk seri HX30V, kamera ini telah dilengkapi dengan Wi-Fi.

Sony Cyber-Shot DSC HX10V

Sony HX10V

Kamera ini memiliki bodi compact dengan sensor Exmor R yang memiliki resolusi 18.2 Megapixel. HX10V memiliki zoom hingga 16x optical zoom atau setara 24-384mm. Kalau masih kurang, kemampuan zoom tersebut dapat dimaksimalkan dengan 40x digital zoom “Clear Image Zoom” (resolusi penuh). Kelebihan lain dari kamera HX series adalah kemampuannya untuk mengambil gambar dalam kondisi low-light dengan sangat baik berkat dukungan ISO hingga 12800 serta AF yang cepat dalam segala kondisi.

Selain mengemas LCD 3.0 inci beresolusi tinggi 921.000 pixel, kamera ini telah dibekali GPS built-in serta 9 Picture effect untuk menghasilkan efek-efek menarik. Tidak hanya itu, HX10V juga dapat merekam video hingga resolusi Full-HD 1080p dengan kecepatan 60 fps yang didukung dengan optical steady shot untuk menjaga kesetabilan video. Bahkan melalui fitur baru bernama “Dual-Record”, Anda dapat mengambil foto hingga resolusi 13MP secara langsung pada saat anda merekam video. Kamera yang tersedia dalam pilihan warna white, silver dan black ini akan tersedia pada akhir Maret 2012 dengan harga sekitar UUS$ 330.

Sony Cyber-Shot DSC HX20V

Canon HX20 dua depan

HX20V hadir dengan resolusi sama seperti HX10V, yaitu dengan sensor CMOS Exmor R 18.2 MP. Untuk desain, bodinya tetap ringkas walaupun sudah dilengkapi dengan GPS built-in. Secara fitur dan performa kamera ini sama dengan Sony DSC HX10V, hanya saja bedanya terletak pada lensa yang memiliki zoom optical mencapai 20x dengan jangkauan lensa 25mm-500mm. Kemampuan zoom ini dapat ditingkatkan hingga 40x digital zoom dengan tetap mempertahankan resolusi penuh. Hal menarik lain dari kamera ini adalah bahannya yang terbuat dari “SoRPlas” (Sony Recycled Plastic), sebuah plastik yang memiliki kandungan 99% bahan daur ulang dan sangat tahan lama. Kamera yang tersedia dalam balutan warna hitam ini akan hadir pada akhir Mei 2012 dengan kisaran harga US$ 400.

Sony Cyber-Shot DSC HX30V Wi-Fi

sony hx30v dalam

Tetap mengadopsi resolusi 18.2 MP Exmor R Sensor, Sony Cyber-Shot DSC HX30V memiliki satu kelebihan jika dibandingkan kedua kamera sebelumnya. Salah satunya terdapat fitur Wi-Fi di dalamnya yang kompatibel dengan semua smartphone, PC, Tablet dan perangkat digital lainnya. Untuk fitur lain, Sony CyberShot DSC HX30V ini sama denga HX20V dengan layar 3.0 inci, GPS built-in dan lensa dengan 20x zoom optical. HX30V juga menggunakan bahan “SoRPlas” (Sony Recycled Plastic). Kamera ini akan hadir dalam warna hitam dengan harga US$ 420.

Spesifikasi

Sony DSC-HX10VSony DSC-HX20VSony DSC-HX30V
Sensor•18.2 MP ~ 1/2/3” BSI-CMOS Sensor
Image Processor•BIONZ
Movie• 1920 x 1080 (60fps)
• sound (Stereo)
File formats• Still: JPEG, 3D: MPF
• Movie: AVCHD, MPEG4
Image Stabilizer• Ya, Optical Steady Shot
Lensa• 25-400 mm• 25-500 mm
Diafragma• F3.3 – F5.9• F3.2 – F5.8
Shutter speed• 30-1/1600 detik
Zoom• 16x optical • 40x digital zoom• 20x optical • 40x digital zoom
ISO sensitivity• Auto, ISO 100 – 12800
Konektivitas• USB2.0, mini HDMI, EyeFi (Wifi)Wi-Fi Built-in
LCD monitor• 3.0” XtraFine TruBlack Tilt TFT LCD 921.000 dotpixels
Memori• SD/SDHC/SDXC, Memory Stick Duo/Pro Duo/Pro-HG Duo
• 19 MB Internal
• SD/SDHC/SDXC, Memory Stick Duo/Pro Duo/Pro-HG Duo
• 105 MB Internal
Baterai• Lithium-Ion NP-BG1 battery
Berat• 234 g• 254 g
Dimensi• 105 x 60 x 34 mm• 107 x 62 x 35 mm
Harga• US$ 330• US$ 400• US$ 420

 

 

 

 

 

 

Back to top button