Quantcast
News

Blibli.com: Bundling iPhone 4S – Telkomsel plus Express Delivery Service

Blibli.com bekerja sama dengan Telkomsel telah menghadirkan produk iPhone 4S yang dinanti-nanti oleh banyak pelanggan di Indonesia. Selain dalam meluncurkan produk bundling Telkomsel iPhone 4S yang baru pertama kalinya dilakukan secara online di Indonesia, melalui kerja sama ini Telkomsel dan Blibli.com juga berhasil mewujudkan impian pelanggan yang ingin menjadi orang pertama yang memiliki iPhone 4S di Indonesia dengan menawarkan layanan ‘Express Delivery Service’. Rizky Muhammad, Digital and Interactive Media Manager Telkomsel pun menyambut baik kerja sama ini.

Sebagai Operator selular terbesar dan terdepan Indonesia, Telkomsel senantiasa berupaya dalam menghadirkan produk dan layanan yang innovative bagi pelanggan di Indonesia. E-commerce sebagai distribution channel yang tergolong baru di Indonesia merupakan sarana yang sangat potensial bagi Telkomsel baik dari sisi market reach, maupun inovasi pelayanan. Karenanya, Telkomsel pun menggandeng Blibli.com yang merupakan e-commerce yang sudah mendapat kepercayaan dari banyak pelanggan di Indonesia untuk meluncurkan Telkomsel iPhone 4S.”

Dengan layanan ‘Express Delivery Service’ tersebut, pelanggan hanya perlu melakukan pemesanan secara online tanpa perlu beranjak dari rumah. Layanan istimewa yang berlaku pada tanggal 27 Januari 2012 mulai pukul 00.00 hingga 05.00 WIB lalu tersebut memberikan kesempatan kepada pelanggan yang berdomisili di wilayah DKI Jakarta untuk bisa memesan Telkomsel iPhone 4S dari Blibli.com dan menerima produk tersebut sebelum pukul 09.00 pagi pada hari yang sama.

Express Delivery Service yang mendapat sambutan hangat dari para pelanggan ini pun menginspirasi Blibli.com untuk menghadirkan layanan serupa yang berlaku mulai awal Februari, seperti diterangkan oleh Ivan Hudyana selaku Head of Marketing Blibli.com.

Selain Express Delivery service yang pertama kali dilakukan dini hari ini, kami juga menghadirkan Same Day Delivery Service untuk melayani pesanan iPhone 4S dari kota-kota besar di Indonesia yang berlaku mulai pukul 09.00 hari ini. Layanan tersebut merupakan langkah inovatif dari Blibli.com untuk semakin mengukuhkan spirit Anytime, Anywhere Shopping,”

Back to top button