Quantcast
AplikasiBlackBerry

Pantau Kemacetan Jakarta Melalui Google Maps

Google Traffic 01

Jakarta memang dikenal sebagai kota langganan macet. Volume kendaraan yang selalu meningkat tidak diimbangi dengan penambahan luas jalan raya. Penanganan masalah lalu lintas di Ibukota ini pun seolah tampak masih jalan di tempat. Para pengguna jalan harus pintar-pintar mencari siasat agar terhindar dari kemacetan. Salah satunya mencari informasi tentang kemacetan di internet melalui smartphone atau PC tablet yang mulai marak digunakan oleh warga Jakarta .

Baru-baru ini raksasa mesin pencari Google memperkaya fitur Google Maps dengan informasi kondisi lalu lintas jalan-jalan di Jakarta. Fitur ini diharapkan dapat membantu pengguna jalan mengatur waktu perjalanan lebih baik. Layanan ini dapat Anda buka melalui web di maps.google.co.id maupun melalui aplikasi ‘Google Maps for Mobile’ di smartphone Anda. Arus lalu lintas pada peta akan ditandai dengan warna hijau, kuning, merah dan merah-hitam.

Jika Anda ingin melihat informasi lalu-lintas dalam Google Maps, aktifkan layer ‘Lalu Lintas’ (Traffic). Ikonnya dapat Anda ditemukan pada bagian kanan atas layar Google Maps. Warna yang menutupi jalan sesuai dengan kecepatan lalu-lintas relatif terhadap batas kecepatan jalan. Hijau artinya lalu-lintas bergerak cepat (lancar), kuning untuk sedikit tersendat, merah untuk bergerak lambar (macet) dan merah hitam untuk tidak bergerak sama sekali. Dan Informasi yang sama juga tersedia di Google Maps for Mobile, sehingga para pengendara dapat membuat perubahan rute seketika jika diperlukan untuk menghindari lalu-lintas yang padat.

Di samping itu fitur lalu-lintas Google tersebut juga memungkinkan pengguna melihat perkiraan kondisi lalu lintas pada waktu yang berbeda pada hari tertentu, dan pada hari-hari lain pada pekan yang sama berdasarkan data historis.

Informasi jalan raya ini ditampilkan Google berdasarkan data yang diperoleh dari PT Neo Fusion Indonesia. Data kemudian dilengkapi dengan data dari para pengendara yang menghidupkan fitur Google Maps for Mobile, My Location, dan GPS pada ponsel. Google memastikan bahwa data dikirim secara anonim sehingga privasi orang tetap terjaga.

Saat yangcanggih.com mencoba untuk memantau kondisi jalan di Jakarta, baik melalui web ataupun Blackberry, dapat dibilang info di Google Maps ini cukup update/sesuai dengan kondisi jalan sebenarnya. Namun, sayangnya layanan ini baru hanya dapat digunakan untuk memantau keadaan jalan raya utama maupun jalan tol saja, karena untuk jalan-jalan yang bukan jalur utama atau jalan alternatif masih sangat sedikit infonya.

Google Traffic 021
Pilihan Tampilan Peta
Google Traffic 03
Pilihan Tampilan Satelit
Back to top button