Quantcast
News

Lelang Samsung GALAXY TAB 10.1 untuk Yayasan Cinta Anak Bangsa

Bersamaan dengan acara peluncuran Samsung Galaxy Tab 10.1 di Hotel Ritz Carlton Jakarta, acara dilanjutkan dengan gala dinner untuk melelang satu unit Samsung Galaxy Tab 10.1 kepada para tamu undangan. Hasil lelang yang didapatkan sejumlah Rp.81.000.000,-disumbangkan kepada Yayasan Cinta Anak Bangsa yang dipimpin oleh Ibu Veronica Colondam.

Dipilihnya Yayasan Cinta Anak Bangsa adalah karena merupakan yayasan sosial non-profit independen yang didirikan dari kepedulian terhadap meningkatnya insiden penyalah gunaan narkoba di kalangan pemuda Indonesia. YCAB memberikan subsidi pendidikan dan pelatihan kejuruan kepada anak yang tidak sekolah telah menjadi komponen penting dari strategi pencegahan utama dan mereka telah berhasil mengurangi kemungkinan keterlibatan perilaku beresiko tinggi dan lingkungan menggunakan narkoba.

Yoo Young Kim, Managing Director PT Samsung Electronics Indonesia mengungkapkan bahwa dengan pelelangan Galaxy Tab 10.1 ini, Samsung ingin memberikan kontribusinya kepada Negara Indonesia dengan diadakannya acara pelelangan yang akan dikontribusikan kepada salah satu Yayasan untuk pemuda yang merupakan wujud perhatian Samsung kepada pemuda Indonesia.

[tab: Gallery Foto][tab: Press Release]

Pelelangan Satu Unit Samsung GALAXY TAB 10.1

Yang Pertama Di Indonesia

Hasil lelang Samsung Galaxy Tab 10.1 Sejumlah Rp.81.000.000,- disumbangkan ke Yayasan Cinta Anak Bangsa.

Jakarta, 13 Mei 2011 – Samsung Electronics Co. Ltd., pemimpin global untuk perangkat mobile Android, meluncurkan Galaxy Tab 10.1 yang pertama kalinya didepan para undangan pada acara makan malam dan pelelangan unit produk yang pertama dan untuk pertama kalinya melakukan pelelangan untuk diberikan kepada Yayasan Cinta Anak Bangsa di Hotel Ritz Carlton Jakarta.

GALAXY Tab 10.1 adalah produk terbaru dari GALAXY Tab, yang merupakan tablet mobile tertipis di dunia. Galaxy Tab 10.1 akan menghadirkan TouchWiz user interface milik Samsung yang digunakan pada program Android™ 3.0 (Honeycomb), yang menawarkan multi-tasking yang sangat canggih dan meningkatkan interaksi dan navigasi penggunanya.

Selain merupakan acara peluncuran, acara gala dinner ini diselenggarakan oleh Samsung untuk melelang satu unit Samsung Galaxy Tab 10.1 kepada para tamu undangan. Samsung juga ingin memanfaatkan momen ini untuk memberikan kontribusi pada pengembangan anak-anak sebagai generasi penerus. Hasil lelang malam ini sejumlah Rp.81.000.000,-disumbangkan kepada Yayasan Cinta Anak Bangsa yang dipimpin oleh Ibu Veronica Colondam.

Yayasan Cinta Anak Bangsa (YCAB) adalah yayasan sosial non-profit yang independen yang dimulai pada bulan Agustus 1999. Didirikan dari kepedulian terhadap meningkatnya insiden penyalah gunaan narkoba di kalangan pemuda Indonesia. Seiring dengan perkembangan programnya, YCAB mulai melihat hubungan yang jelas antara kemiskinan dan penyalahgunaan narkoba. Memberikan subsidi pendidikan dan pelatihan kejuruan kepada anak yang tidak sekolah telah menjadi komponen penting dari strategi pencegahan utama dan mereka telah berhasil mengurangi kemungkinan keterlibatan perilakuk beresiko tinggi dan lingkungan menggunakan narkoba.

YCAB adalah yayasan yang bergerak dalam bidang pembangunan generasi muda Indonesia melalui program pengembangan dan pemberdayaan pemuda – pemudi bangsa yang holistik lewat pendidikan informal, penempatan pekerjaan, dan pemberian modal usaha menuju kemandirian yang sejati.

“GALAXY Tab 10.1 merupakan bentuk luar biasa dari inovasi yang terus menerus dari Samsung yang menunjukan dedikasi Kami untuk menciptakan tablet yang sesuai dengan kebutuhan yang unik dari konsumen di seluruh dunia”, ujar Yoo Young Kim “Dan tidak hanya itu dengan peluncuran Galaxy Tab 10.1 ini Samsung ingin memberikan kontribusinya kepada Negara Indonesia dengan diadakannya acara pelelangan yang akan dikontribusikan kepada salah satu Yayasan untuk pemuda yang merupakan wujud perhatian Samsung kepada pemuda Indonesia.”

Back to top button