Quantcast
News

Acer Solution Day: Komitmen Acer untuk Sektor Komersial

Nama Acer di Indonesia memang identik dengan produsen komputer bagi masyarakat umum. Namun sebenarnya mereka juga memiliki produk-produk yang dirancang untuk keperluan korporasi atau komersial yang cukup lengkap. Datang jauh-jauh dari Taiwan, Acer Group divisi commercial melakukan roadshow di 5 kota di kawasan Asia Pasifik, termasuk Jakarta, untuk mendemonstrasikan beberapa solusi terbaru mereka seperti Instant View, ClassRoom Manager, Smart Manager, dan ProShield Management & Security Software.

Produk yang dipamerkan cukup lengkap dan merupakan satu solusi menyeluruh dari ujung ke ujung. Selain notebook, Acer juga memajang komputer workstation, server, proyektor, smartphone, gaming PC, monitor PC, tablet PC, dan jajaran produk Gateway yang merupakan bagian dari Acer Group. Pagelaran ini sepertinya cukup memuaskan sekitar 500 tamu undangan dari berbagai instansi dan perusahaan yang cukup antusias melihat berbagai solusi yang ditawarkan oleh Acer.

Kami juga berkesempatan melihat laptop Acer TravelMate terbaru yang baru akan dipasarkan. Kami cukup terkesan melihat tampilan luarnya, karena Acer mengadopsi finishing glossy yang stylish dan memadukannya dengan desain minimalis. Tentunya kelebihan utamanya terletak pada fitur-fitur keamanan dan ketangguhan TravelMate untuk menemani Anda bekerja dalam jangka waktu yang lama.

Back to top button